Technology Trends

Sony Boyong Headphone Nirkabel WF-SP800N ke Indonesia

Sony memperkenalkan headphone sport WF-SP800N, model terbaru dari headphone noise canceling nirkabel. Dirancang untuk gaya hidup yang aktif, produk ini dinilai sangat cocok untuk segala aktivitas terutama bagi para penggemar olahraga lari.

Kazuteru Makiyama, Presiden Direktur PT Sony Indonesia mengungkapkan, headphone ini mampu meningkatkan pengalaman mendengarkan musik saat berlari karena dilengkapi dengan komponen yang tidak mudah lepas. Selain itu, produk ini juga telah mendapat penilaian IP55 untuk ketahanan terhadap percikan air, keringat, dan debu.

“Dengan kombinasi teknologi noise canceling dan tahan keringat, headphone ini dapat membantu para penggiat olahraga, termasuk atlet, untuk tetap fokus pada tujuannya,” ujarnya.

Menariknya, kata Makiyama, pengguna dapat mencuci perangkat audio ini setelah melakukan kegiatan olahraga berat. “Produk ini dapat meningkatkan motivasi para pengguna lebih jauh lagi, saat sedang trail running atau sekadar berolahraga di rumah,” kata dia.

Headphone yang dilengkapi dengan soft-cushioned arc supporter dan desain lengkungan tiga dimensi ini, memiliki kotak pengisi daya yang mampu mengisi baterai headphone sehingga cukup untuk memutar musik hingga 18 jam dengan mode noise canceling dan hingga 26 jam tanpa mode tersebut.

Saat sedang terburu-buru, pengisian daya cepat selama 10 menit dapat memberikan waktu pemutaran musik hingga 60 menit. Selain itu, berkat cip Bluetooth® dari headphone nirkabel WF-1000XM3, Makiyama memastikan, earphone ini akan memiliki koneksi yang stabil.

“Produk ini juga memiliki teknologi noise canceling terbaru yang dapat meredam gangguan luar, seperti suara jalanan atau barbel di gym. Teknologi Extra Bass™ memberikan suara low-end kuat yang dapat mendukung para pengguna saat bekerja atau berolahraga,” tambahnya.

Berkat teknologi pendeteksi pemakaian, para pengguna tidak akan melewatkan musik begitu saja, karena teknologi ini dapat dengan otomatis mendeteksi ketika earbud dilepaskan. Musik dapat langsung berhenti ketika salah satu earbud dilepaskan dan akan memulai kembali saat earbud dikenakan kembali.

Adapun teknologi kontrol pintar yang memungkinkan pengguna untuk memulai, menghentikan atau melewatkan lagu, dan menyesuaikan volume dengan hanya meletakkan jari pada earbud kanan, serta menurunkan volume musik dengan meletakkan jari di earbud kiri.

“Selain itu, fitur quick attention dapat langsung menurunkan volume dan memungkinkan pengguna untuk mendengarkan suara sekitar, sehingga dapat mengobrol tanpa harus melepas earbud,” terang Makiyama.

Headphone WF-SP800N ini akan segera tersedia di Indonesia dengan harga Rp2.599.000 dan dapat mulai dipesan (pre-order) dari 14 Juli sampai dengan 2 Agustus 2020 di official store Sony Indonesia, baik online maupun offline.

Editor : Eva Martha Rahayu

www.swa.co.id


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved