Marketing Trends zkumparan

Strategi D'Cost Tingkatkan Loyalitas Pelanggan

Untuk meningkatkan loyalitas pelanggan, D’Cost meluncurkan program Berbagi Berkah Umroh Setiap Hari sejak 15 Juli 2018 dan pemenangnya sudah diumumkan tiap hari.Program ini hanya berlangsung tiga bulan sampai 15 Oktober 2018.

David Vincent Marsudi, CEP PT Pendekar Bodoh, perusahaan yang mengelola D’Cost, mengatakan, program seperti ini kerap tidak dipercaya masyarakat, apakah benar-benar diwujudkan, terlebih pemenang perjalanan Umroh diumumkan setiap hari.. “Maka itu kami ingin menunjukkan secara langsung di hadapan media, juga disaksikan perwakilan kepolisian, departemen sosial juga agen Umroh yang kami tunjuk bahwa undian ini benar dilakukan dengan dengan adil dan jujur,” ujar David di gerai D’Cost Seafood Abdul Muis (25/07/2018).

Menurutnya, jika pemenang program ini adalah pelanggan non muslim atau jika muslim tapi merasa belum siap untuk ibadah umroh, pihaknya menyediakan pilihan perjalanan lain. “Sebelumnya ada pilihan ke Jepang, tapi karena mengurus visa-nya tidak mudah, lalu kami mengubah tujuan ke Turki, yang kami pikir juga banyak tempat indah dan bersejarah, jadi tidak kalah menarik perjalanannya nanti,” jelasnya.

D’Cost dikenal dengan berbagai program unik. Ketika awal diluncurkan resto ini mengusung tagline: Mutu Bintang Lima, Harga Kaki Lima. “Kini kami ingin memberikan apresiasi kepada konsumennya dengan program Berbagi Berkah Umroh Setiap Hari ini yang akan kami gelar hingga 15 Oktober ini. Sampai tanggal tersebut setiap hari ada pelanggan yang diundi untuk mendapatkan program ini,” katanya.

Makin banyak kupon, makin banyak peluang. Walau menurut David ada juga pelanggan yang hanya memiliki dua kupon berhasil mendapatkan hadiah ini. “Indahnya berbagi kasih dan berkah kepada sesama, membuat kami ingin ikut berpartisipasi dalam salah satu bentuk dari kepedulian tersebut. Berbagi berkah melalui perjalanan religi dengan memberangkatkan konsumen D’Cost ke tanah suci melalui program ini merupakan bagian dari bentuk terima kasih kami kepada para konsumen,” jelasnya.

Pelanggan yang berhak mendapat satu kupon adalah mereka yang melakukan pembelian minimal Rp 50 ribu, pengundian pemenang dilakukan pada jam 9-10 pagi tiap hari dan pemenagnya langsung ditelepon setelahnya. “Kami juga mengumumkan pemenangnya di akun media sosial D’Cost seperti Facebook dan Instagram pada jam 10 hingga 11 setiap hari,” imbuh David.

Pengundian disaksikan setiap hari oleh Kementrian Sosial, Dinas Sosial, Kepolisian, Notaris beserta seluruh Jajaran Direksi D’Cost. David menegaskan bahwa program ini tidak memungut sepeser pun biaya pada pemenang, bahkan pajak pun ditanggung D’Cost. “Perjalanan Umroh berlangsung selama 9 hari, keberangkatan dari Jakarta. Pemberangkatan pertama dijadwalkan setiap 40 pemegang terkumpul,” katanya.

Ia melanjutkan, agar perjalanan Umroh nanti berjalan lancar dan nyaman, pihaknya memilih agen perjalanan Umroh yang perusahaannya sudah listing di bursa efek yaitu PT Bayu Buana Tbk. “Kami yakin perusahaan yang sudah Tbk, terjaga governance-nya, jadi kasus gagal Umroh tidak akan menimpa pelanggan kami,” katanya.

David menyebut beberapa pemegang umroh yang telah diumumkan antaranya adalah Dedi H dari Tasikmalaya makan di D’Cost Mayasari Plaza, Tasikmalaya (pemenang 15 Juli 2018), Diyah S dari Jakarta makan di D’Cost Tamini Square, Jakarta Timur (16 Juli), Tri Widya A dari Jakarta makan di D’Cost VIP AEON Jakarta Garden City (17 Juli), Hesni dari Banjarmasin makan di D’Cost Banjarmasin, Kalimantan Selatan (18 Juli), Irma Soraya dari Surabaya makan di D’Cost Royal Plaza, Jawa Timur (19 Juli), Mimi dari Jakarta makan di D’Cost Seasons City, Jakarta Barat (20 Juli), Sri Utami dari Jakarta makan di D’COST Tamini Square, Jakarta Timur (21 Juli), Freddy N dari Jakarta makan di D’COST ITC Depok, Depok (22 Juli), Teguh Rully S dari Mojokerto makan di D’COST Sunrise Mall, Mojokerto (23 Juli).

Editor : Eva Martha Rahayu

www.swa.co.id


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved