Marketing Trends

Tampil Trendi dengan Gaya Rambut Kekinian ala Tezzen

Tampil menawan bukan hanya milik perempuan, kini kaum pria pun juga memperhatikan penampilannya. Bukan saja dari pakaian yang dikenakan, tetapi tatanan rambut juga akan mengubah penampilan seorang pria agar terlihat trendy.

Soal penampilan rambut, kaum pria pun juga mengikuti tren rambut yang sedang hits saat ini. Gaya rambut klimis dengan hasil sisir yang rapi, banyak diinginkan para pria untuk mencoba model rambut kekinian tersebut.

Tren rambut klimis dan rapi pada waktu itu berkat pomade. Pemakaian pomade bermula sejak tahun 1800-an. Saat itu lemak beruang adalah bahan yang paling umum digunakan. Di awal abad ke-20, bahan lainnya seperti petroleum jelly, lilin lebah dan lemak babi menggantikan lemak beruang.

Pomade merupakan suatu produk kosmetik pria yang digunakan untuk menata rambut. Istilah pomade sendiri berasal dari bahasa Latin, yaitu pomum yang berarti apel. Oleh karena itu, banyak orang menggunakan pomade untuk menata rambutnya agar tertata rapi dan trendi.

Pomade merupakan produk styling untuk rambut dan biasa disebut dengan minyak rambut. Pomade awalnya diproduksi di Amerika Serikat. Jadi pomade tidak seperti minyak rambut yang cair seperti pada umumnya, namun minyak yang dicampur dengan wex.

Ada banyak pomade bagus yang beredar di pasaran, baik itu impor maupun lokal. Namun pomade lokal pun tidak kalah kualitasnya dengan produk impor, salah satunya pomade Tezzen.

Jemmy Tezzen, Co-founder & CEO Tezzen, mengatakan, usaha Tezzen berdiri sejak akhir tahun 2017. “Kami membutuhkan waktu satu tahun sebelum meluncurkan Tezzen. Kami yakin untuk mendapatkan yang terbaik saat bekerja dengan formula dan bahan baku premium. Yang berbeda dengan produk lainnya semua produk Tezzen mengandung Activated Charcoal yang menyehatkan rambut, jadi tidak hanya membuat rambut keren tapi juga membuat rambut sehat,”jelasnya mengklaim.

Jemmy menjelaskan, Pomade Tezzen memiliki 2 produk yaitu pomade dan clay. Masing-masik produk tersebut memiliki varian. Untuk pomade ada Tezzen Alpha Activated Charcoal Pomade dan Tezzen Bravo Activated Charcoal Pomade. Sedang kan untuk produk clay terdiri dari Tezzen Charlie Activated Charcoal Clay dan Tezzen Delta Activated Charcoal Clay.

Tezzen Alpha diklaim memiliki tingkat wangi yang kuat seperti wangi permen karet, sedangkan Tezzen Bravo memiliki wangi fresh yang bernuansa lautan tropis Indonesia selama berjam-jam dan seperti parfum. Harganya dibanderol Rp155.000 dilengkapi oleh vitamin dan Activated Charcoal di dalamnya. Dengan demikian, fungsinya tidak hanya untuk merapikan rambut, namun juga untuk merawatnya.

Tezzen Charlie beraromakan Romantic Vanilla untuk pria mapan dan romantic. Tezzen Delta beraromakan Neoteric Temptation, untuk pria energik yang penuh semangat akan pembaruan dan tampil elegan. Dibanderol Rp165.000, Tezzen Charlie dan Tezzen Delta merupakan perpaduan bahan alami Clay berbahan bentonite yang dikombinasikan dengan kandungan arang aktif, untuk merawat dan menjaga kesehatan rambut dan kulit kepala serta membuatnya tetap bersih dan minim berminyak.

“Kami juga memiliki Tezzen Mini Kit Starter pack merupakan pilihan yang tepat untuk mencoba pomade ini. Setelah dicoba semua, pengguna akan tahu varian mana yang cocok dan sesuai untuk gaya rambut kekinian yang diimpikan,” jelas Jemmy dengan nada promosi.

www.swa.co.id


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved