Marketing Trends

Tantangan Rumah123.com Berhadiah Rumah Senilai Rp 300 Juta

Tantangan Rumah123.com Berhadiah Rumah Senilai Rp 300 Juta

Keputusan pembelian rumah sebagian besar dilakukan pada usia di bawah 30 tahun. Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS) tahun ini dari hampir 21 juta orang Indonesia (usia 24-29 tahun) hanya 4,5 juta (21,62%) sudah memiliki rumah, dan 16,4 juta belum memiliki rumah. Hal ini merupakan potensi pasar tersendiri bagi industri properti yang bisa digarap.

Alasan belum memiliki rumah sangat beragam, ada menjadi prioritas, belum mampu untuk kredit dan lain-lain. Mengingat kebutuhan tertinggi untuk usia tersebut, khususnya di wilayah Jabodetabek sebagian besar untuk transportasi, makan dan gaya hidup.

Apalagi harga properti terus melambung mengalami peningkatan dari ke tahun. Selain harga, untuk memperoleh hunian juga terbentur beberapa faktor lainnya, seperti lokasi, luasan tanah, serta harga rumah tersebut ke depannya, dan lain-lain yang dijadikan pertimbangan.

Melihat potensi market properti yang besar, untuk kedua kalinya Rumah123.com menggelar pameran tahunan ‘Jakarta Property Week 2016’ rencananya akan digelar 8-11 September 2016 di Balai Kartini, Jakarta.

Menurut Ignatius Untung, Country General Manager Rumah123.com, pameran tahunan ini diharapkan bisa mengulang kesuksesan pameran tahun sebelumnya, mengingat telah dilakukan berbagai perbaikan dari tahun sebelumnya. Tahun lalu, dengan 120 developer, jumlah transaksinya mencapai Rp 200 milar. “Transaksi terbesar justru pasca pameran. Bahkan ada pengembang yang bisa menjual satu cluster selama pameran berlangsung,” kata Untung.

Ignatius Untung, Country General Manager Rumah123.com.

Ignatius Untung, Country General Manager Rumah123.com.

Tahun ini, meskipun jumlah peserta juga sekitar 120 pengembang, tapi dari sisi transaksi ditargetkan bisa meningkat 50% dibanding tahun sebelumnya, dengan program edukasi yang telah dilakukan program ini membidik potensi home buyer dan first home buyer.

Rumah123.com, mengusung tema “Ini Waktunya Gue!” yang bertujuan membantu 1st home buyer, investor, dan potential home buyer menemukan kebutuhan propertinya dengan harga dan kualitas terbaik. Tak hanya menyajikan deretan hunian terbaik, Jakarta Property Week juga akan diramaikan berbagai kompetisi unik.

Kompetisi Rumah Sempit di mana masyarakat Indonesia bisa mengikutinya guna memenangkan hadiah besar berupa hunian dengan kisaran harga Rp300 juta-an Para peserta akan menjalani beberapa seleksi tahapan. Nantinya dipilih 20 finalis yang mengikuti tahap seleksi akhir, yaitu tes kesehatan. Para peserta akan menjalani beragam tantangan tak terduga di area Kompetisi Rumah Sempit.

Nantinya selama tiga hari, para peserta harus bisa bertahan dengan berbagai tantangan di dalam rumah sempit yang disediakan panitia. Salah satu tantangannya, para peserta harus berada ruangan yang suhunya berubah sangat dingin secara tiba-tiba. Belum lagi atap bocor, panas terik, dan masih banyak lagi tantangan yang akan diberikan. Siapa yang bertahan sampai akhir acara maka dialah yang berhak memiliki hadiah hunian tadi.

Bagi peserta yang belum berhasil terpilih menjadi peserta Kompetisi Rumah Sempit, Rumah123.com juga memiliki aktivitas online lainnya berupa undian untuk mendapatkan DP rumah sampai dengan Rp 50 juta.

Jakarta Property Week 2016 juga menyediakan booth konsultasi keuangan, legal, desain interior, kontraktor, dan fengshui, untuk memberikan informasi tambahan bagi para pengunjung tentang dunia sekitar property. Jadi, mereka yang masih bimbang untuk membeli properti juga akan terbantu. (EVA)


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved