Marketing Trends

Tata Motors Luncurkan Bus Medium

Tata Motors Luncurkan Bus Medium

Gurihnya segmen kendaraan komersial, khususnya bus medium, membuat Tata Motors (TM) untuk tertarik dan masuk ke segmen ini. Produsen otomotif asal India tersebut meluncurkan bus medium dengan sasis LPT 407 dan LP 713. Kedua sasis tersebut diperuntukan bagi bus medium atau segmen kendaraan niaga kategori 2.

TM melihat bahwa ceruk pasar di segmen bus medium sangat menjanjikan. Apalagi ditambah dengan adanya kebijakan Pemerintah yang gencar menggenjot infrastuktur dan penataan transportasi umum. “Potensi bisnis kendaraan bus akan terbuka luas seiring pembangunan proyek infrastruktur jalan tol pemerintah yang sangat massif. Ditambah dan gencarnya pembenahan transportasi perkotaan dan tumbuhnya bisnis travel di semua propinsi di Indonesia, membuat kami ingin ikut melayani kebutuhan transportasi umum serta pariwisata,” ucap Marketing Manager Commercial Vehicles PT Tata Motors Distribusi Indonesia (TDMI) , Wilda Bachtiar, pada ajang di Indonesia International Motor Show (IIMS) 2017, JIExpo Kemayoran, Jakarta (Kamis 4/5).

LPT 407 dan LP 713 memiliki spesifikasi yang berbeda. LPT 407 memiliki spesifikasi empat ban dan Gross Vehicle Weight (GVW) hingga 7.250 kilogram (kg). Wheelbase sasis ini tercatat 3.400 mm dan mampu menampung bahan bakar hingga 60 liter. Mengusung mesin TATA 4SP Turbo Intercooled 2.956 cc bertenaga 98,6 ps dan torsi 300 Nm dan diklaim bisa dipacu dalam kecepatan 104 kilometer per jam (kpj).

Bus seri LPT 407 yang dipamerkan di IIMS sudah dilengkapi dengan body-nya garapan Adiputro. Interior bus dengan jumlah kursi 21 + 1, dengan konfigurasi kursi 2 – 2 tampak mewah. Sasis ini cocok untuk bus wisata atau bus dalam kota dengan jarak tempuh di bawah 300 kilometer

Sedangkan LP 713 adalah sasis bus enam roda dan memiliki GVW hingga 7.700 kg. Wheelbase sasisnya tercatat 3.800 mm dan dapat menampung bahan bakar sebanyak 120 liter. Mobil ini mengusung mesin mesin TATA 697 TCIC E2 5.675 cc bertenaga 128,2 dk dan torsi 416 Nm. Kecepatan maksimum bisa menyentuh 112 kpj (kilometer per jam). LP 713 dengan karoseri Rahayu Sentosa dengan kursi 30 unit konfigurasi 2 – 2. “LP 713 untuk perjalanan yang lebih jauh. Ini bisa digunakan untuk bus antar kota,” tambah Wilda.

Di segmen ini Tata akan bersaing dengan Izusu, Hino dan Mitsubishi. (Rian S)


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved