Technology

Get2Give1, Aplikasi Pencetak Kekayaan Lewat Twitter

 Get2Give1, Aplikasi Pencetak Kekayaan Lewat Twitter

Twitter tidak hanya sebagai media sosial tapi kepopulerannya ternyata memiliki satu keuntungan lain yang menggiurkan. Punya akun Twitter yang pengikutnya (follower) lebih dari 5000 bisa menjadi sumber mengumpulkan pundi-pundi kekayaan. Caranya?

PT Konsep Dot Net baru saja meluncurkan sebuah service mobile baru bernama Get2Give1. Get2Give1 adalah sebuah media untuk menghasilkan uang melalui jaringan sosial yaitu akun Twitter. Akun Twitter yang sudah mendapatkan izin dari pemiliknya selanjutnya akan dibuatkan aplikasi mobile timeline yang menampilkan timeline, mention, recent images serta profil dari akun Twitter. Kemudian aplikasi tersebut akan dipublikasi di beberapa application store seperti di Google Play dan Nokia Store. “Inovasi ini digagas daribanyaknya pengikut Twitter dan iklan pada aplikasi mobile,” ujar Surya Widjaja, Chief Operation Officer(COO) Konsep Dot Net.

Surya menjelaskan, aplikasi dari Get2Give1 mirip dengan cara kerja Twitter yaitu menampilkan seluruh aktivitas yang ada pada akun Twitter, yang terdiri dari timeline, mention, picture dan about. Beberapa akun Twitter yang sudah bergabung: Cerita Perut, Info Bdg, Haikal Hassan, Kata-Kata Bijak, Gadget Gaul, dan masih banyak lagi.

Get2Give1 menghasilkan uang dari iklan yang dipasang pada setiap halaman aplikasi timeline. Sistem pembayaran hasil iklan akan dilakukan melalui pembagian hasil yaitu 2/3 untuk pemilik akun, 1/3 untuk Get2Give1. Setiap bulannya pemilik akun Twitter akan menerima laporan statistik untuk iklan pada aplikasi timeline tersebut. Jika akumulasi saldo yang belum dibayarkan sudah minimum melampaui Rp 250.000, maka Get2Give1 akan mentransfer ke rekening pemilik akun Twitter tersebut.

“Periklanan adalah salah satu peluang untuk mendapatkan keuntungan dengan memanfaatkan teknologi yang berkembang. Pemilik akun Twitter hanya cukup memakai id Twitter untuk memanfaatkan peluang ini,” Surya menerangkan. Dengan adanya aplikasi tersebut pemilik akun Twitter tak hanya dapat menghasilkan uang, tetapi juga dapat menambah jumlah pengikut dan meluaskan jaringan sosial dan informasi. Dan buat pemilik akun Twitter yang ingin memiliki aplikasi mobile tersebut, tetapi tidak menghendaki pendapatan dari iklan, Get2Give1 menyediakan sarana sumbangan.

Namun, ada persyaratan yang harus dipenuhi untuk memiliki aplikasi ini, yaitu akun Twitter tidak mengandung pornografi, penghasutan, judi, dan SARA. “Selain itu kami juga mempertimbangkan banyaknya jumlah pengikut akun Twitter Anda. Oleh sebab itu, buatlah selalu menarik twits akun twitter Anda, karena selain menarik bertambahnya jumlah pengikut, Anda juga mendapat peluang besar untuk memiliki aplikasi ini,” jelasnya.

Aplikasi Get2Give1 tersedia di platform Android “Google Play” dan Nokia S40 “Nokia Store” dan sedang dikembangkan untuk platform BlackBerry, Windows Phone, dan Apple. (EVA)


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved