Technology

Inovasi Dell Storage untuk Enterprise Entry-Level

Dell Storage SCv2000

Dell Storage SCv2000

Dell sebagai penyedia array storage pertama telah meluncurkan Dell Storage seri SCv2000 yang dirancang untuk membantu perusahaan dalam mengurangi biaya yang berhubungan dengan penyimpanan dan pengelolaan data dan aplikasi penting mereka secara drastis.

“Dell terus berusaha meredefinisi nilai ekonomis enterprise storage, yaitu dengan menawarkan solusi penyimpanan data kelas dunia yang praktis, biaya lebih rendah, dan memberikan keuntungan jangka panjang”, ujar Erwin Yusran, Country Business Manager, Enterprise Solution Group Dell Indonesia.

Dell Storage seri SCv2000 terbaru ini diklaim Erwin mampu membawa performa dan proteksi yang telah diuji dari Dell storage seri SC kepada entry-level dengan kualitas terbaik di kelasnya tapi dengan harga terendah. Intinya, solusi terbaru Dell ini menawarkan teknologi inovatif kepada konsumen untuk membantu mereka meningkatkan dan menyederhanakan manajemen penyimpanan data mereka secara efisien, baik dengan pendekatan TI yang telah ada maupun yang baru.

Dengan adanya Dell Storage SC2000 ini, konsumen Dell dapat menikmati array storage entry-level yang memiliki kualitas pengelolaan umum yang sama dan memiliki beberapa fitur penting yang sama dengan array seri SC dari level yang lebih tinggi.

Terdapat beberapa benefit yang ditawarkan dari Dell Strorage seri SCv2000 ini. Pertama, performa yang tinggi dengan harga terjangkau. Berbagai pilihan fiturnya termasuk fitur perlindungan data yang telah teruji, RAID tiering untuk optimalisasi kapasitas, thin provisioning, flash support, layanan perpindahan data, dan konektifitas multi-protokol.

Konsumen juga bisa meningkatkan keamanan penyimpanan data mereka dengan proteksi data terperinci yang dapat menangkap hingga 2000 snapshot dan melakukan 500 replikasi data.

Kedua, perlindungan data yang terintegrasi, dimana array ini menawarkan fitur-fitur terintegrasi seperti Remote Instant Replay, Local Instant Replay, Reply Manager, dan RAID tiering yang mampu mengoptimalisasi kapasitas SAN. Integrasi cepat dengan aplikasi lingkungan umum, seperti Microsoft dan VMWare, membantu menyederhanakan pengelolaan pusat data secara virtual yang memungkinkan fitur perlindungan data lokal dan secara jarak jauh konsisten mengambil snapshot dari mesin virtual tersebut tanpa mengorbankan performa.

Ketiga, pusat penyimpanan data yang lebih feksibel di masa depan. Array di seri SCv2000 ini dapat dikelola menggunakan user satu ke user interface yang sama yang dimiliki array seri SC lainnya. Artinya data bisa dipindahkan ke Dell Storage seri SC4000 dan SC8000 yang lebih canggih. Jadi konsumen dapat menyesuaikan kapasitas sesuai kebutuhan tanpa lisesnsi kapasitas dan memilih dari sejumlah hard drive dan SSD, yang dikonfigurasikan untuk beragam aplikasi.

Dell menargetkan penjualan Dell Storage seri SCv2000 ini sebesar 60-70 % dari total keseluruhan enterprise entry-level di Indonesia. Untuk harga unit array strorage ini berkisar antara US$10.000-25.000. (EVA)


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved