Technology

MasterCard Hadirkan Inovasi Sistem Pembayaran

MasterCard Hadirkan Inovasi Sistem Pembayaran

InnovationForum

Teknologi akan menjadi sarana yang memungkinkan perubahan besar di dunia yang membawa masyarakat ke dalam arus ekonomi formal dan membantu pelaku bisnis untuk memahami pelanggan. Hal itu dilakukan dengan mendorong konvergensi digital, menghantarkan strategi inovatif serta menyediakan strategi pemasaran yang melibatkan para konsumen secara langsung. Tema-tema tersebut akan menjadi pembahasan utama di MasterCard Innovation Forum 2014 yang diadakan di Singapura pekan ini.

Acara ini akan dihadiri lebih dari 350 peserta yang datang dari Asia Tenggara, Timur Tengah dan Afrika, serta para narasumber terbaik dari MasterCard dan industri terkait untuk berdiskusi perihal kebutuhan yang terus berkembang di dunia bisnis dan konsumen. Forum tersebut juga akan menampilkan inovasi-inovasi terkini pada sistem pembayaran. Seminar dan diskusi panel juga akan membahas topik-topik yang sedang hangat seperti konvergensi digital,perkembangan pembayaran berbasis perangkat selular, travel, inklusi keuangan, jumlah data dan sistem keamanan.

Vicky Bindra, President, Asia Pacific and Global Accounts MasterCard, mengatakan, kini teknologi sangat berperan dalam mendorong perubahan di seluruh dunia di mana hal ini belum pernah terjadi sebelumnya. Hal ini pun menjadi cukup penting bagi perkembangan sistem pembayaran dalam memberikan akses ke jutaan orang untuk berpartisipasi ke dalam arus ekonomi dan secara langsung menguntungkan mereka dan orang sekitarnya.

Forum ini juga memberikan gambaran tentang perkembangan teknologi terakhir pada sistem pembayaran yang dihadirkan melalui MasterCard Showcase. Para delegasi dapat langsung merasakan produk dan layanan revolusioner yang memungkinkan transaksi yang lebih aman dan nyaman, baik di rumah, di tempat kerja, saat jalan-jalan atau berbelanja.

Garry Lyons, Chief Innovation Officer MasterCard mengungkapkan,”Kebutuhan dan tuntutan konsumen semakin kompleks. Mereka menginginkan transaksi yang lebih cepat, mudah dan aman terlepas di mana mereka berada dan apa yang sedang mereka lakukan. Kami percaya bahwa teknologi memiliki kemampuan untuk melakukan hal itu dan banyak lagi.

Beberapa teknologi pembayaran yang ditampilkan pada MasterCard Showcase diantaranya MasterPass yang merupakan platform pembayaran digital untuk berbelanja online atau melalui perangkat selular tanpa harus memasukkan kembali informasi pribadi dan juga informasi kartu setiap kali mereka berbelanja. Kemudian ShopThis! yaitu MasterPass yang dirancang untuk membuat para pembaca menemukan dan membeli barang-barang dari iklan yang tampil pada halaman web favorit mereka tanpa harus meninggalkan halaman itu sendiri.

Selain itu tersedia juga Qkr dengan MasterPass, Simplify Commerce platform dan MasterCard In Control. Qkr dengan MasterPass merupakan pembayaran berbasis perangkat selular yang memungkinkan konsumen untuk memesan dan membayar barang dan jasa secara langsung dari smartphones mereka dengan nyaman dan efisien. Simplify Commerce membuat pedagang untuk menerima pembayaran transaksi elektronik (e-commerce) dan mobile commerce, terlepas dari merek yang digunakan, dalam hitungan menit, dan menawarkan konsumen kemudahan untuk membayar dengan cara yang diinginkan.

Selanjutnya,MasterCard InControl, aplikasi yang menawarkan pemegang kartu dengan alat manajemen belanja yang disesuaikan dan menggunakan nomor kartu virtual (Virtual Card Number – VCN) untuk mengurangi potensi kerugian akibat pencurian nomor kartu kredit. Aplikasi ini juga memberikan peringatan real-time dari setiap transaksi untuk mencegah penggunaan kartu palsu. (EVA)


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved