Technology

Pakai Windows Server, Gantibaju.com Kini Melaju

Oleh Admin
Pakai Windows Server, Gantibaju.com Kini Melaju

Perusahaan bisnis kreatif t-shirt online, Gantibaju.com, memilih untuk bermigrasi ke Windows Server demi memuluskan operasional bisnisnya. Dengan menggunakan platform itu, perusahaan mampu meningkatkan kinerja situs secara signifikan. Sebelumnya, situs ini menggunakan Ubuntu Linux.

“Setelah beralih ke solusi dengan host Windows, pengelolaan situs kami menjadi jauh lebih hemat,” terang Aria Rajasa, Chief Executive Officer Gantibaju, di Jakarta, Kamis (23/5/2013).

Bagi perusahaan startup, seperti Gantibaju.com, pengelolaan situs serta server cukup memakan waktu, biaya, dan tenaga. Aria mengatakan, biaya tenaga kerja adalah biaya yang terbesar. “Hampir 80 persen waktu habis untuk perawatan website dan server, sementara kami masih harus menempatkan enam orang staf yang khusus menangani server Linux. Kami ingin meluangkan lebih banyak waktu untuk pengembangan bisnis dan website, dan juga agar para staf kami dapat memanfaatkan waktunya untuk hal-hal yang lebih produktif. Kami menyadari bahwa yang kami butuhkan adalah server stack yang lebih mudah pengoperasian dan perawatannya,” jelas dia.

Selain penghematan, Gantibaju.com juga perlu meningkatkan kinerja situsnya. Cukup besarnya ukuran file yang diunggah, yakni sekitar 200 kB, maka situs seringkali menjadi lambat. Padahal, dalam dunia perdagangan elektronik, situs yang lambat berarti pengalaman pengunjung yang buruk, dan peluang terjadinya transaksi pun bisa hilang.

Karena itu, Aria mengemukakan, “Kami membutuhkan platform yang memiliki kinerja tinggi untuk website kami, yang tidak terlalu banyak menyita waktu kami.” Alhasil, perusahaan bermigrasi ke Windows Server. Perpindahan itu hanya butuh waktu dua minggu.

Dengan bantuan dari Infinys System, salah satu mitra Microsoft di Jakarta, Gantibaju.com melakukan hosting di server sendiri menggunakan sistem operasi Windows Server, dengan jaminan ketersediaan 99,5 persen. Solusi ini memungkinkan staf perusahaan fokus pada pengembangan bisnis, sementara Infinys mengambil alih persoalan teknis.

Setelah menggunakan Windows, situs menjadi mudah dikembangkan. Situs Gantibaju.com juga dapat diakses dengan baik secara cepat, yakni rata-rata halaman terbuka 200-300 milidetik lebih cepat pada koneksi 768 Mbps.

Staf yang tadinya memonitor server kini menangani pengembangan pemasaran digital dan peningkatan pengalaman pengunjung. “Setelah beralih ke solusi dengan host Windows, pengelolaan situs kami menjadi jauh lebih hemat. Situs berbasis Windows kami memang membutuhkan investasi 25 persen lebih tinggi daripada solusi Linux, namun kami mampu menghemat hingga 10 kali lipat dari biaya yang tadinya keluar untuk administrasi server. Hasilnya, TCO Gantibaju.com turun hingga 90 persen.”

“Perkembangan bisnis startup di Indonesia mengalami tren yang sangat menggembirakan, namun seringkali mereka terkendala investasi awal yang besar. Dengan platform dan infrastruktur yang disediakan Microsoft sebagai layanan berbasis cloud, maka besarnya layanan yang dibutuhkan dapat disesuaikan dengan kebutuhan serta perkembangan bisnis,” Heryadi Janwar, Product Marketing Manager Platform Microsoft Indonesia menambahkan. (EVA)


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved