Technology Trends zkumparan

Platform Pencarian Kerja Berbasis Psikometri Ini Gratis

Dreamtalent berkolaborasi dengan Kementerian Ketenagakerjaan Republik Indonesia (Kemnaker) sebagai sistem informasi ketenagakerjaan (SISNAKER) menjadi platform pencarian kerja berbasis tes psikometri yang teruji. Melalui platform Dreamtalent, pencari kerja dapat menemukan pekerjaan sesuai minat, bakat, dan kemampuan.

Melalui kombinasi psikologi dan statistik dalam proses rekrutmen serta asesmen, Dreamtalent menjadi tempat bertemunya para talent, mulai dari pelajar sampai profesional dengan karir mereka. Proses ini juga dipermudah dengan bantuan tes psikometri dan sistem pelacakan penilaian (assessment tracking system) yang terintegrasi dalam platform Dreamtalent.

Pediri dan CEO PT Dreamaxtion Teknologi Internasional, Victor Osman mengatakan kolaborasi ini merupakan bentuk dukungan dan komitmen untuk menghadirkan pasar kerja yang luas.

“Kami menghadirkan tempat pencari kerja yang sudah dilengkapi dengan tes psikometri yang teruji secara gratis, serta mendukung peningkatan kualitas SDM di Indonesia dengan pelatihan yang bermanfaat,” jelas Victor dalam keterangan tertulis.

Data dari Ketua Kamar Dagang dan Industri Indonesia (KADIN) menunjukkan angka pekerja industri atau perusahaan yang dirumahkan dan terkena PHK (Pemutusan Hubungan Kerja) mencapai 6,4 juta orang akibat pandemi COVID-19.

Sementara itu, Kementerian Ketenagakerjaan Republik Indonesia (Kemnaker) menyiapkan sejumlah strategi dan kolaborasi dengan berbagai pihak. Dalam situs resmi Kemnaker RI (2020) mengenai langkah strategis mengatasi pengangguran di era pandemi, disampaikan perlu adanya perluasan kesempatan kerja melalui layanan informasi berbasis digital yang dapat diakses semua orang, serta peningkatan keterampilan agar dapat menghasilkan SDM yang berkualitas.

Editor : Eva Martha Rahayu

www.swa.co.id


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved