Technology

Telkomtelstra Perkuat Cyber Security

Telkomtelstra Perkuat Cyber Security

Meningkatnya penggunaan perangkat digital dalam mengelola jalannya perusahaan di berbagai industri di Indonesia telah menjadi perhatian khusus dari Telkomtelstra, mengingat tren ini juga bersamaan dengan tingginya angka cyber-crime, khususnya di Indonesia.

Menurut Akamai Technologies, sebuah firma yang berbasis di Amerika Serikat, sebuah penelitian telah menemukan bahwa Indonesia secara konsisten menjadi salah satu dari tiga negara asal cyber-attack terbesar selama beberapa tahun terakhir. Melihat hal ini, kebutuhan industri untuk memastikan keamanan dari infrastruktur TI-nya menjadi penting untuk dilakukan.

399423_620

Berangkat dari hal tersebut, Telkomtelstra, joint venture antara Telstra dan Telkom Indonesia, untuk pertama kali tahun ini, berpartisipasi di dalam Connect Expo Comm Indonesia (CECI) 2015, acara TIK dan telekomunikasi ekslusif yang mempertemukan para pemuka industri dengan para pengambil keputusan di pemerintahan guna mendukung rencana perluasan broadband nasional Indonesia melalui National Broadband & Cyber Security Symposium (NBCSS).

“Dengan bergabung di acara spektakuler yang akan dihadiri lebih dari 5.000 pengunjung enterprise ini, Telkomtelstra berkesempatan untuk mempresentasikan keunggulan dari pemanfaatan semua aplikasi layanan digital Managed Solutions , yang ditujukan untuk membantu para enterprise menghadapi tantangan bisnis dengan mengoptimalisasikan, mengembangkan serta mentransformasikan bisnisnya melalui layanan ICT Managed Solutions telkomtelstra,” ujar Sri Safitri, Chief Marketing Officer Telkomtelstra.

Managed Security Services Telkomtelstra juga akan membantu perusahaan untuk melindungi aset infrastruktur serta informasinya dari ancaman serangan melalui pengawasan yang proaktif berbasis praktik dan prosedur keamanan yang terbaru. Infrastruktur data dilindungi oleh sistem keamanan dengan standar internasional, maka dari itu perusahaan tidak perlu mencemaskan stabilitasnya yang dapat terancam dengan kebocoran data perusahaan.

“Kami sadar bahwa untuk menghadapi ASEAN Economic Security , industri Indonesia harus mempersiapkan teknologi yang canggih, termasuk untuk cyber-security dan infrastrukturnya, oleh karena itu kami optimis bahwa layanan managed solutions yang dimiliki telkomtelstra akan dapat memastikan kemanan data dari para pelanggan kami, khususnya dengan layanan managed cloud dan managed security yang kami tawarkan,” ujar Jokoadi Wibowo, VP Marketing Offers Telkomtelstra.

Melalui layanan end-to-end Managed Solutions dari Telkomstelstra yang didukung dengan pengalaman skala global, para perusahaan akan dibantu untuk meningkatkan efisiensi dan produktifitas bisnis, sehingga memungkinkan untuk dapat fokus kepada bisnis inti dari perusahaannya.

Guna memberikan peluang kepada para perusahaan Indonesia yang hadir, Telkomtelstra menghadirkan pameran untuk layanan Proximity (Mandoe) dan layanan Managed Solutions lainnya sebagai bagian dari pameran ID Convergence oleh Telkom Indonesia di area pameran CECI 2015. Melalui fasilitas showcase ini, Telkomtelstra berharap lebih banyak perusahaan di Indonesia yang dapat diperkenalkan dengan produk-produk serta layanan-layanan yang dapat membantu mereka dalam meningkatkan efisiensi dan keuntungan bisnis perusahaannya. (EVA)


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved