Management Trends

Teman Bumil Hadirkan Dua Fitur Baru di HUT ke-2

Teman Bumil, aplikasi kehamilan dan tumbuh kembang anak untuk ibu Indonesia pada November ini memasuki usia 2 tahun. Sejak diluncurkan pada 2017, Teman Bumil sudah digunakan oleh lebih dari 800.000 ibu di seluruh Indonesia.

Untuk merayakan HUT ke-2, Teman Bumil memperkenalkan fitur terbaru dan mengadakan talk show bertema “Kiat Sukses MengASIhi” sebagai langkah penting pencegahan stunting dan mengoptimalkan tumbuh kembang anak.

Selama 2 tahun menemani para ibu Indonesia, Teman Bumil telah meraih berbagai prestasi, antara lain menerbitkan best seller serial kehamilan yaitu Hamil Tanpa Galau dan Parenting Tanpa Galau. Pada 15 November 2019, Teman Bumil, melalui CEO dan Co-founder Teman Bumil, Robyn Soetikno, mendapatkan penghargaan dari Kantor Staf Kepresidenan atas komitmennya memerangi stunting di Indonesia.

Robyn mengatakan angka stunting di Indonesia masih tergolong tinggi, maka perlu kerja sama banyak pihak untuk menurunkan angka ini. “Teman Bumil ingin berkontribusi dengan mengedukasi para ibu, melalui komunitas, sebagai dukungan dari sesama Moms untuk saling mengingatkan. Support group yang ceria dan berbagi pengalaman misalnya soal menyusui eksklusif atau MPASI, inilah tujuan Teman Bumil hadir,” jelasnya.

Berdasarkan survei yang diselenggarakan Teman Bumil, mayoritas ibu membutuhkan teman berbagi seputar kehamilan dan pengasuhan anak. Karena itu bertepatan dengan ulang tahun ke-2, Teman Bumil sekaligus akan mengenalkan fitur terbarunya, yaitu Birth Club dan Info Produk.

Putri dari Ferry Soetikno, pemilik Grup Dexa Medica ini mengatakan pencegahan stunting harus mulai sejak sebelum ibu hamil. Dengan berbagai fitur yang ada di aplikasi Teman Bumil, yang mencerahkan para ibu, diharapkan bisa membantu edukasi dalam mencegah stunting pada anak.

Teman Bumil rencananya akan dikembangkan menjadi teman para ibu menemani bukan saja saat mereka sedang hamil juga mendukung para ibu dalam tumbuh kembang anak 4-5 tahun. “Kami ingin menjadi bagian dalam pencegahan stunting pada anak di Indonesia dan menemani para ibu agar mereka nyaman menemani tumbuh kembang anak-anak. Misal dalam memilih popok, susu, kami membuat product rivew page, mereka bisa mendapat sample, lalu mendapat masukan dari review-nya,” jelasnya.

Editor : Eva Martha Rahayu

www.swa.co.id


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved