Trends

Virus Corona: Usulan FORUM PEMRED untuk Pemerintah

Foto: Biro Pers Sekretariat Presiden.

Presiden sudah menegaskan Pemerintah tidak akan melakukan lockdown. Pemerintah hanya meminta masyarakat melakukan social distancing dengan disiplin.

Namun, seperti dapat kita baca atau lihat dari berbagai berita dan informasi yang beredar, sebagian anggota masyarakat masih ada yang melakukan aktivitas seperti biasa. Bahkan masih ada juga kegiatan yang melibatkan khalayak banyak seperti acara keagamaan atau pesta perkawinan.

Padahal, seperti juga sudah disampaikan Pemerintah, interaksi sosial seperti itu – kendati orang-orangnya masih merasa sehat dan tak ada gejala flu — sangat berpotensi mengakibatkan penularan secara masif. Dan harus diakui, sampai sekarang Indonesia masih belum bisa mengendalikan penyebaran wabah Covid-19. Hingga hari ini pertumbuhan angka penularan masih tinggi. Korban yang meninggal juga terus bertambah.

Data per 23 maret 2020, jumlah kasus positif virus corona di Indonesia mencapai 579 kasus, naik 65 kasus dari hari sebelumnya. Jumlah pasien meninggal: 49 orang, hari sebelumnya 48 orang.

Terkait dengan perkembangan di atas, apa lagi dengan mempertimbangkan fasilitas kesehatan kita sampai saat ini masih jauh dari memadai, Forum Pemred – perkumpulan para pemimpin redaksi dari media-media berbagai platfom: cetak, online, televisi, radio — menyerukan dan mengajukan usulan kepada Pemerintah, yang selengkapnya sebagai berikut:

PERNYATAAN FORUM PEMRED TENTANG WABAH COVID-19

Presiden sudah menegaskan Pemerintah tidak akan melakukan lockdown. Hal itu juga ditandaskan oleh Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Doni Monardo. Pemerintah hanya meminta masyarakat melakukan social distancing dengan disiplin.

Namun, seperti dapat kita baca atau lihat dari berbagai berita dan informasi yang beredar, sebagian anggota masyarakat masih ada yang melakukan aktivitas seperti biasa. Bahkan masih ada juga kegiatan yang melibatkan khalayak banyak seperti acara keagamaan atau pesta perkawinan.

Padahal, seperti juga sudah disampaikan Pemerintah, interaksi sosial seperti itu – kendati orang-orangnya masih merasa sehat dan tak ada gejala flu — sangat berpotensi mengakibatkan penularan secara masif. Dan harus diakui, sampai sekarang Indonesia masih belum bisa mengendalikan penyebaran wabah Covid-19. Hingga hari ini pertumbuhan angka penularan masih tinggi. Bahkan berdasarkan hitungan beberapa pakar dari pelbagai disiplin ilmu, terutama yang terkait bidang medis, pertumbuhan ini akan lebih tidak terkendali lagi jika kebijakan social distancing tidak diperkuat oleh peraturan pemerintah yang mengikat dan berkuatan hukum.

Harus kita sadari bahwa fasilitas kesehatan kita sampai saat ini masih jauh dari memadai. Jangan sampai bila terjadi lonjakan drastis jumlah warga yang terpapar virus, kita kewalahan seperti yang terjadi di beberapa negara lain yang gagap mengantisipasi dan menangani wabah Covid-19.

Terkait dengan itu, Forum Pemimpin Redaksi (Forum Pemred) Indonesia menyerukan dan mengusulkan hal-hal sebagai berikut:

Demikian Pernyataan ini kami sampaikan. Semoga kita bisa segera memberantas wabah Covid-19 dan semua warga yang sakit lekas sehat, seraya berdoa kepada Tuhan Yang Maha Kuasa agar kita senantiasa diberi kesabaran, kekuatan, kebersamaan, dan perlindungan NYA.

Jakarta, 22 Maret 2020

Forum Pemimpin Redaksi Indonesia

Ketua: Kemal Gani

Sekretaris: Arifin Asydhad

swa.co.id


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved