Marketing Trends

Wardah Gelar Kampanye Bersama Lebih Bermakna Selama Ramadan

Wardah, brand kosmetik milik PT Paragon Technology & Innovation kembali meluncurkan kampanye untuk Ramadan, kali ini bertema ‘Bersama Lebih Bermakna’. Wardah menghadirkan berbagai kegiatan, antara lain: Program Kolaborasi dengan Komunitas Belajar Al Quran Braille, Program Paragon Goes to 2000 Masjid, #BersamaLebihBermakna Movement, Support Wardah untuk Local Fashion Brand (UMKM), dan talkshow Heart to Heart bersama Dewi Sandra, Wardah mengajak masyarakat untuk bergerak membawa kebermanfaatan dan membuat bulan Ramadan tahun ini lebih bermakna.

Momen Ramadan dan Idulfitri menjadi waktu berbagi kebersamaan dengan keluarga terkasih. Selain itu, mengajarkan kita untuk memaksimalkan segala ibadah kita menjadi lebih baik dan bermakna. Salah satu cara untuk membuat Ramadan lebih bermakna adalah dengan terus melakukan kebaikan dan menyebarkan kebermanfaatan.

Dengan kembalinya momen kebersamaan di Ramadan tahun ini, banyak cara dapat dilakukan untuk membuat Ramadan lebih bermakna, seperti melakukan kegiatan sosial, berdonasi, berbagi takjil, menyantuni fakir miskin, menjaga lingkungan, hingga menyebarkan ilmu dan inspirasi kehidupan.

Findi Novia, Halal Beauty Decorative Marketing Group Head PT Paragon Technology & Innovation mengatakan, “Kampanye tahun ini terinspirasi dari momen kebersamaan yang memberikan kesempatan untuk dapat menciptakan ikatan yang lebih bermakna, mendekatkan, dan membuat kita lebih kuat. Wardah tidak hanya ingin memberikan kebermanfaatan melalui produk kecantikan, namun juga terus bergerak bersama untuk saling menebarkan kebermanfaatan.”

Melalui kampanye Ramadan ini, Wardah ingin menginspirasi dan mewujudkan esensi Ramadan dengan turut mengajak seluruh elemen masyarakat, terutama para perempuan, untuk bergerak bersama menebar kebermanfaatan.

Bagi Wardah, nilai inovasi tidak hanya fokus pada produk tetapi dapat datang dari setiap tindakan kecil yang bertujuan untuk membuat perubahan menjadi lebih baik, karena setiap langkah kecil akan membuat perubahan besar jika dilakukan bersama-sama dan kebermanfaatan yang diberikan akan berdampak lebih besar dan bermakna.

Dewi Sandra, Brand Ambassador Wardah menyampaikan, “Mengikuti perjalanan Wardah sejak awal, saya selalu semangat untuk turut berpartisipasi dalam berbagai kegiatan dan kebaikan yang dilakukan oleh Wardah. Program-program Ramadan Wardah tahun ini menjadi bentuk dukungan Wardah bagi setiap masyarakat untuk bisa bergerak bersama menebar kebaikan dan kebermanfaatan. Dengan bergerak bersama, Insya Allah dampak yang kita ciptakan akan menjadi lebih besar dan lebih luas.”

Berangkat dengan misi dalam menciptakan keberkahan dan kebermanfaatan yang lebih luas di bulan Ramadan tahun ini, Wardah melalui kampanye tersebut berkolaborasi dengan berbagai pihak strategis seperti Komunitas Belajar Al Qur’an Braille, Dewan Masjid Indonesia, dan Shopee beserta global hingga local fashion brands (UMKM) untuk menghadirkan beberapa program kolaborasi.

Editor : Eva Martha Rahayu

Swa.co.id


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved