Trends

Watch Continent, Pusat Pembelian Jam Tangan Branded Online Pertama di Indonesia

Steven Cheng, Chief Executive Officer (CEO) PT Benua Jam Internusa

Jam tangan, bukan hanya menjadi penanda waktu saja, tapi kini merupakan bagian dari gaya hidup bahkan menjadi sarana investasi yang menarik karena memiliki nilai jual yang tinggi. Hanya saja, ada oknum-oknum tertentu yang membuat jam tangan sangat mirip dengan buatan merek tertentu dan menjualnya dengan harga murah. Hal ini tentu saja membuat kerugian dari sisi pemilik merek dan pembeli karena kelebihan yang ditawarkan tidak sesuai kenyataan.

Menurut Steven Cheng, Chief Executive Officer (CEO) PT Benua Jam Internusa, untuk meminimalisir perbuatan oknum yang tidak bertanggungjawab, bisa dengan membeli jam dari toko baik offline dan online yang telah di verifikasi resmi oleh pemilik merk (principal) ataupun distributor resmi yang ada di Indonesia.

Untuk mengetahui bahwa produk tersebut telah diverifikasi dengan mengecek ke website brand bersangkutan karena akan tertera nama toko yang berhak menjualnya. Selain itu, pelanggan juga bisa menanyakan lebih detail mendalam produk tersebut di garansi langsung oleh perusahaan distributor di Indonesia atau bukan.

Diakui Steven, memilih jam tangan yang terbaik tidak hanya dari harga, model dan merk, tetapi juga banyak aspek lainnya, salah satu yang penting adalah jam tangan tersebut bersumber langsung dari pabrikan atau agen/distributor resmi di Indonesia karena layanan purna jual sangat penting, setelah beberapa tahun kemudian jam tangan tersebut harus di servis. Sejarah asal usul dari merek juga salah satu aspek penting, karena jam tangan menjadi salah satu ciri dari pemakainya dan juga terkait garansi internasional.

Untuk memberi kemudahan dan memastikan keaslian jam tangan tersebut PT Benua Jam Internusa meluncurkan situs Watch Continent. Situs ini merupakan situs resmi pertama pusat pembelian jam tangan resmi online di Indonesia yang diverifikasi (authrorized) langsung oleh pabrikan (principal) ataupun distributor resmi di Indonesia dari setiap merek.

“Di Watch Continent, konsumen bisa langsung melakukan transaksi pembelian dan pembayaran secara langsung karena telah bekerjasama dengan payment gateway terkemuka serta terpercaya yang terverifikasi. Konsumen bisa merasa aman bahwa semua data pribadi yang telah di berikan akan dirahasiakan,” tutur Steven.

Selain menaungi Watch Continent, PT Benua Jam Internusa merupakan distributor jam Mido Swiss serta baterai merek Renata Swiss. Mido, merupakan salah satu merk jam yang bernaung di bawah perusahaan jam terbesar di dunia yaitu Swatch Group Switzerland yang juga menaungi 18 Merk Jam ternama di antaranya Breguet, Omega, Rado, Certina, Hamiltion, Mido, Tissot, CK dan Swatch.

Watch Continent juga dipercaya sebagai authorized online retailer dari merek jam seperti Rado, Aigner, Charriol, Seiko, Garmin, Ted Baker, Fila, TW Steel, Imoo, Smart Watch (Oppo, Huawei, Samsung) dengan rentang harga Rp 500 ribu-Rp 50 juta, dan segera menyusul merk jam terkemuka lainnya. “Kami optimis bisa mendapatkan omset Rp 12 miliar/tahun, karena antusiasme masyarakat Indonesia yang tinggi untuk investasi dan memperbaiki penampilan,” kata Steven.


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved