Trends zkumparan News

Prilly Latuconsina Ajak Millenial Jelajahi Indonesia

Meski Prilly Latuconsina sebagai artis pendatang baru, tetapi namanya terus melambung dengan rentetan prestasi yang ia raih.

Sukses dengan perannya di film Ganteng-Ganteng Serigala (GGS), kini ia juga ikut menangkap peluang bisnis kue kekinian dengan merek Reallycake.

Diresmikan sejak bulan Juli 2017, kini Reallycake bekerja sama dengan Kementerian Pariwisata (Kemenpar) untuk mengibarkan branding Wonderful Indonesia.

Usai menandatangani MOU, wanita kelahiran 15 Oktober 1994 ini pun langsung beraksi untuk mempromosikan pariwisata Indonesia di akun media sosial miliknya. Salah satunya melalui akun Instagramnya yang memiliki 19,2 juta followers

“Senang sekali saya yang baru saja terjun sebagai entrepreneur bisa berkolaborasi dengan Wonderful Indonesia. Sangat bangga menjadi orang Indonesia, ayo promosikan pariwisata Indonesia #PesonaIndonesia #WonderfulIndonesia,” tulis Prilly di akun Instagram miliknya @prillylatuconsina96.

Selain itu, kini disetiap postingan di akun @really_cake sudah terlihat logo “Wonderful Indonesia” di sebelah kiri atas foto tersebut. Di beberapa postingannya, Prilly juga terus mengajak anak muda Indonesia untuk mengeksporasi destinasi-destinasi wisata baru. “Kamu pingin jelajah kemana? Mungkin bisa lihat dulu salah satu destinasi favorite kamu di httt://pesona.indonesia.travel, mau bawa Reallycake varian apa?” tulisnya di akun Instagram.

Ia berharap dengan adanya kolaborasi dengan Kemenpar ini bisa memberikan awarness kepada millenial, bahwasanya wisata Indonesia banyak sekali yang bagus walaupun belum tereksplorasi.” Jadi daripada liburan jauh-jauh mendingan di Indonesia saja, karena kekayaan Indonesia sangat luar biasa,” ujarnya saat diwawancari SWA Online.

Bisnis kue yang baru dirintisnya ini mendapat respons positif dari masyarakat. Terbukti dari banyak permintaan di mana per harinya ia memproduksi sampai 1.500 boks. Menurutnya, dalam produksi ini hal terpenting yakni kualitas produk. Reallycake merupakan kue yang berupa cotton cake yang dipadukan dengan puff pastry, crumble yang manis dan gurih dan filling rasa. Saat ini ada lima varian kue yaitu Really Cake Blueberry, Really Cake Cheese, Really Cake Choco Banana, Really Cake Chocolate dan Really Cake Green Tea.

“Satu kue kami bandrol sekitar RP 70 ribu -Rp 75 ribu, ,memang kue saya lebih mahal dibandingkan yang lain karena bahan baku digunakan juga dengan bahan-bahan yang berkualitas,” jelasnya.

Prilly mengaku sejak dahulu sudah memiliki ketertarikan pada kue dan pastry. Oleh karena itu, dalam bisnisnya ini ia terjun langsung dalam mengawasi, mulai dari permodalan, perencanaan, desain, pemilihan tempat hingga pemasaran.

“Kalau berbisnis harus melihat pasar, kalau sedang bagus makanan kenapa tidak, dan menurut saya bisnis oleh-oleh kue kekinian ini potensi bisnis ke depannya bagus sekali,” ujar Prilly optimistis. Harapannya bisnis kue Reallycake semakin maju serta menjadi tujuan saat orang ke Balikpapan untuk membeli produknya sebagai buah tangan dari kota ini.

www.Swa.co.id


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved