Listed Articles

Made Teddy Artiana

Oleh Admin
Made Teddy Artiana

Dunia fotografi memang obsesi Teddy sejak kecil, meskipun ia mafhum bahwa untuk mewujudkannya butuh biaya besar. “Fotografi itu relatif mahal sehingga saya cuman mengkliping foto yang saya anggap bagus dari koran, majalah, brosur, dan melototin gambar-gambar itu,” tuturnya. Kegemaran itu terus dibawa hingga ia merentas karier sebagi Spesialis TI BCA. Selama di bank swasta papan atas itu, alumni Teknik Informatika Universitas Gunadarma ini mengaku tidak memiliki satu pun peralatan memotret. Sampai akhirnya, sang istri memintanya memotret kue-kue untuk keperluan promosi. “Akhirnya, saya beli kamera saku tiga megapiksel,” kata kelahiran Denpasar 8 November 1975 ini.

Ternyata, calon pelanggan istrinya justru lebih tertarik pada hasil jepretan Teddy, bahkan menawarkan pemotretan pranikah. Momen itu menjadi awal kiprahnya menjadi fotografer. Order demi order terus berdatangan. “Padahal, waktu itu saya belum punya kamera selain kamera saku,” ungkap Teddy, yang ketika itu sempat heran karena banjir permintaan padahal ia tidak promosi. Usut punya usut, para calon pengantin ternyata punya mailing list untuk sharing di Internet. “Terus terang, waktu itu saya belum punya merek, ternyata klien berinisiatif menamakan dengan sebutan MTA, singkatan nama saya,” ujar Teddy yang memutuskan keluar dari BCA pada 2007 dan fokus mengembangkan bisnisnya.

# Tag


    © 2023-2024 SWA Media Inc.

    All Right Reserved