Automotive

Masa Pandemi, Toyota Catatkan Peningkatan Penjualan Mobil Elektrifikasi

Anton Jimmi Suwandy, Direktur Marketing PT Toyota Astra Motor

Di masa pandemi ini, penjualan mobil elektrifikasi Toyota naik signifikan. Sepanjang tahun 2020-2021 tercatat penjualan sebanyak 2.186. Terbanyak dibandingkan tahun-tahun sebelumnya.

Anton Jimmi Suwandy, Direktur Marketing PT Toyota Astra Motor, menyampaikan, angka tersebut tertinggi jika dibandingkan dengan periode 2009-2013 yang sebanyak 883, dan periode 2014-2019 sebanyak 1.643. Maka totalnya selama lebih dari satu dekade meluncur sejak 2009, Toyota telah menjual sekitar 4.700 mobil elektrifikasi.

“Complete electrification solution terus meningkat dari tahun ke tahun, tapi justru dalam waktu hanya dua tahun bahkan di tengah pandemi, bisa terjual 2.186 unit. Lebih tinggi dari penjualan selama lima tahun sebelumnya,” ujarnya di acara Workshop Wartawan Industri 2021.

Lini produk elektrifikasi Toyota tersebut saat ini yaitu plug-in hybrid electric vehicle (PHEV), hybrid electric vehicle (HEV), dan battery electric vehicle (BEV). “Paling banyak terjual adalah yang hybrid,” ungkapnya lagi.

Anton menambahkan, Toyota ke depannya juga berkomitmen tidak hanya mengimpor completely built up (CBU), tapi juga akan mempersiapkan produksi mobil elektrifikasi secara completely knocked down (CKD) atau dirakit di Indonesia.

Adapun secara nasional, total penjualan kendaraan roda empat atau lebih sepanjang Januari-Juli 2021 sebanyak 460.105 unit, dan Toyota menjual sebanyak 143.937 unit atau penguasaan pasar sebesar 31,3% pada 2021 ini.

Editor : Eva Martha Rahayu

www.swa.co.id


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved