Berita BCA Berita BCA

Gunakan Virtual Account BCA untuk Rekonsiliasi dan Identifikasi Transaksi Lebih Mudah

Gunakan Virtual Account BCA untuk Rekonsiliasi dan Identifikasi Transaksi Lebih Mudah

Hampir semua perusahaan menghadapi permasalahan dalam hal rekonsiliasi ketika jumlah pelanggan semakin banyak ataupun frekuensi transaksi pembayaran rutin yang diterimanya semakin tinggi. Kesulitan utama adalah ketika harus mengidentifikasi jenis dan pelaku pembayaran. Dalam hal ini perusahaan harus mencocokkan bukti transaksi pembayaran dengan data pelanggan dan jumlah dana yang masuk ke rekening perusahaan. Belum lagi, banyak diantara dana yang ditransfer ke rekening perusahaan tersebut tidak dilengkapi dengan keterangan tujuan dari pembayaran tersebut.

Virtual Account BCA

Virtual Account BCA

Boleh dikatakan di satu sisi perusahaan memerlukan akurasi data dan tertib administrasi, di sisi lain pelanggan membutuhkan kemudahan untuk melakukan transaksi pembayaran dimanapun dan kapanpun.

Sesuai komitmen untuk “Senantiasa di Sisi Anda”, PT Bank Central Asia Tbk. (BCA) menghadirkan solusi bagi permasalahan tersebut melalui Virtual Account BCA, yang akan mempermudah Anda melakukan proses rekonsiliasi dari sekian banyak transaksi pembayaran yang masuk dari para pelanggan.

Solusi Virtual Account BCA

Bagaimana Virtual Account BCA bisa menjadi solusi bagi perusahaan Anda? Virtual Account BCA akan memudahkan Anda dalam rekonsiliasi untuk mengidentifikasi transaksi yang masuk tanpa harus mencocokkan mutasi rekening dengan bukti fisik transaksi dari pelanggan Anda. Proses rekonsiliasi yang semula tampak sulit, manual serta memakan waktu menjadi begitu mudah dan cepat. Anda tidak perlu lagi menunggu pelanggan menyerahkan bukti fisik transaksi untuk memeriksa apakah pelanggan Anda telah melakukan pembayaran ataupun belum.

Kunci yang memudahkan perusahaan untuk mengidentifikasi dan merekonsiliasi pembayaran dari pelanggannya tersebut dikarenakan adanya kode unik (personal) yang disebut dengan ID Virtual Account BCA. Komposisi ID Virtual Account BCA yaitu lima digit awal diberikan oleh BCA sebagai kode Perusahaan, kemudian maksimum 11 digit selanjutnya ditentukan sendiri oleh perusahaan yang bersangkutan. Untuk memudahkan, Anda dapat menggunakan nomor pelanggan yang sudah ada sebagai bagian dari ID Virtual Account BCA. Perusahaan akan mendapatkan laporan atas pembayaran dari pelanggan yang sudah membayar dan perusahaan dengan mudah dapat mengidentifikasi pembayaran karena ID Virtual Account BCA yang ditampilkan identik antara pelanggan satu dengan pelanggan lainnya.

Keuntungan lainnya, informasi transaksi pembayaran yang masuk ke rekening perusahaan bisa Anda peroleh secara realtime melalui KlikBCA Bisnis (KBB). Keesokan harinya, Anda akan mendapatkan laporan dalam format text file yang dapat diolah untuk keperluan internal manajemen perusahaan. Sehingga dengan layanan Virtual Account BCA ini akan meningkatkan efisiensi perusahaan dari segi biaya, waktu dan tenaga, diantaranya untuk pengurangan biaya penggunaan telepon, pengarsipan serta mengurangi pekerjaan administrasi. Tak hanya pelaku usaha yang menikmati kemudahan sistem ini, pelanggan pun diuntungkan. Transaksi Virtual Account BCA memiliki jaringan transaksi yang luas, aman dan nyaman. Pelanggan juga tidak direpotkan karena harus menyerahkan bukti fisik transaksi. Mereka juga tidak perlu membuka rekening baru untuk dapat menggunakan fasilitas Virtual Account BCA dan bebas biaya untuk transaksi transfer yang dilakukan antar rekening BCA. Bahkan, bagi pelanggan yang belum memiliki rekening BCA pun dapat melakukan pembayaran dengan Virtual Account BCA melalui transaksi kiriman uang berupa LLG maupun RTGS.

Mekanisme Virtual Account BCA

Lalu bagaimana caranya untuk dapat menggunakan BCA Virtual Account tersebut? Mudah saja. Ajukan permohonan fasilitas Virtual Account BCA melalui cabang BCA terdekat. Setelah permohonan Anda disetujui, Anda tinggal mendaftarkan pelanggan Anda yang dikonversikan ke ID Virtual Account BCA dan jumlah tagihannya (apabila ada) melalui Klik BCA Bisnis pada H-1. Anda juga harus memberitahukan ID Virtual Account BCA tersebut kepada masing-masing pelanggan. Setelah semuanya selesai, maka transaksi pembayaran Virtual Account BCA sudah dapat dilakukan oleh para pelanggan Anda efektif keesokan harinya.

Banyak perusahaan yang sudah menggunakan layanan Virtual Account BCA. Mulai dari sekolah, perusahaan telekomunikasi, multifinance, perusahaan properti, asuransi dan lainnya yang mengaku puas dan mudah dalam proses rekonsiliasi sejak menggunakan fasilitas inovatif dari bank papan atas ini. Pasalnya, dengan memanfaatkan Virtual Account BCA secara optimal, pengelolaan keuangan dari perusahaan bisa semakin mudah dan aman.

Nah, tunggu apa lagi. Segera bergabung dengan berbagai perusahaan lainnya yang telah menggunakan layanan Virtual Account BCA dan buktikan bahwa proses rekonsiliasi transaksi pembayaran bukan lagi menjadi masalah bagi perusahaan Anda. (***)


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved