Berita BCA Berita BCA

Nonton The Great World Circus dengan Kartu Pembayaran BCA

Nonton The Great World Circus dengan Kartu Pembayaran BCA

Mengisi liburan Anda sekeluarga hingga beberapa minggu ke depan, The Great World Circus bisa menjadi tujuan wisata yang menarik.Pertunjukkan sirkus spektakuler ini hadir di Summarecon Mal Serpong 2, Summarecon Serpong sejak 19 April hingga 19 Mei 2013 yang akan datang. Atraksi sirkus ini merupakan kolaborasi dari 7 negara di lima benua, seperti Indonesia, Rusia, Australia, Afrika, Brazil , Amerika, dan China.

Nonton The Great World Circus dengan Kartu Pembayaran BCA

Nonton The Great World Circus dengan Kartu Pembayaran BCA

Asyiknya, pertunjukkan sirkus ini juga akan dilengkapi dengan penampilan Stunt Show dari Austarlia, African Acrobat dari Afrika, Trapeze dari Rusia, Wheel of Death dari Brazil dan Amerika ,Dog Show dari Rusia, Cat Show dari Amerika, Clown dari Amerika, Contortionist & Aerial Silk dari Cina,Magic dari Indonesia.

Pengunjung juga akan menikmati Animal Show berupa foto bersama binatang, circus photo booth dan permainan kuda poni. Adapun jadwal pertunjukkan adalah: Selasa, Rabu, Kamis dan Jumat jam 16.30 WIB & jam 19.30 WIB untuk. Sabtu, Minggu dan hari libur pukul 10.30, 13.30, 16.30 dan 19.30 WIB.

“Atraksi The Great World Circus berskala internasional ini dapat dinikmati secara langsung oleh masyarakat Jabodetabek. Pertunjukkan ini menggabungkan koreografi, akrobatik dan penataan panggung yang artistik yang didukung lighting dan sound system spektakuler. Ini sesuai misi Summarecon Serpong, yaitu Better living Better Future,” ujar Sharif Benyamin, Direktur Summarecon Serpong.

Sebelum pertunjukkan The Great World Circus 2013 digelar tahun 2010 SummareconSerpong juga menghadirkan pertunjukan Moscow Circus. Bedanya, sirkus tahun ini lebih lengkap dengan atraksi sirkus dari 7 negara yang masing-masing memiliki keunikan dan keunggulan menarik.

Untuk pembelian tiket ini, PT Bank Central Asia Tbk (BCA) punya kejutan menarik. Pemegang kartu BCA bisa mendapatkan promo Pay One For Two dengan melakukan transaksi pembelian tiket menggunakan kartu kredit BCA, Debit BCA atau Flazz pada hari Selasa, Rabu dan Kamis, dan Jumat serta diskon 20% untuk transaksi pembelian tiket pada hari Sabtu, Minggu dan hari libur.

Pertunjukkan yang dimainkan dari hari selasa sampai minggu dengan beberapa alternatif jam pertunjukkan ini menyediakan 1200 kursi pada setiap pertunjukkannya dengan variasi harga tiket untuk kelas tertentu, harga tiket kelas VVIP Rp. 400.000, VIP Rp. 300.000, Utama Rp. 250.000 dan Kelas Satu Rp. 100.000.

Bagi BCA, kerja sama dengan Summarecon Serpong tidak hanya sebatas pada promo pembelian tiket pertunjukan sirkus. Sebelumnya, KPR BCA juga telah bekerja sama dengan Summarecon Serpong dalam membantu nasabah yang ingin memiliki properti di kawasan strategis ini. Berbagai promo menarik dari KPR BCA bisa dinikmati masyarakat yang ingin memiliki rumah idaman di kawasan Summarecon Serpong yang terus-menerus berkembang.

Jadi, tunggu apa lagi, segera ajak anggota keluarga, teman dan sanak saudara untuk menikmati pertunjukkan sirkus internasional dengan harga hemat bersama kartu pebayaran BCA. Informasi lebih lengkap, silakan mengunjungi www.bca.co.id, bertanya melalui Twitter @HaloBCA atau hubungi HaloBCA di (021) 500888 dari ponsel.

BCA Senantiasa di Sisi Anda


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved