Covid 19

Penerapan Protokol Kesehatan Sociolla di Kantor dan Gudang

Terhitung sejak wabah COVID-19 mulai merebak Maret lalu, PT Social Bella atau Sociolla telah menginstruksikan seluruh karyawannya untuk bekerja Work From Home. Namun apabila terpaksa harus bekerja di kantor, para karyawan diharuskan menginformasikan kepada masing-masing divisi mengenai keperluan koordinasi bekerja di kantor. Sehingga, kapasitas karyawan yang berada di kantor tetap 50\% dari total keseluruhan.

Sociolla menerapkan protokol kesehatan bagi karyawan di kantor dan gudang. Selain protokol kesehatan, dilakukan juga desinfektasi dan pengawasan dari Tim Pengawasan dan Antisipasi untuk melaporkan pelaksanaan prosedur bekerja dari kantor. Sociolla juga memberikan self assessment dan pendataan kepada karyawan yang bekerja di kantor.

Di warehouse, diberlakukan sistem shifting untuk menghindari kerumunan karyawan. Sebelum masuk ke gudang, seluruh karyawan diwajibkan memakai masker dan mencuci tangan. Desinfektasi pun dilakukan tidak hanya di area gudang, tapi juga untuk setiap paket pesanan yang akan dikirim. Sociolla juga menyediakan katering dan vitamin bagi karyawan di warehouse.

Co-Founder dan CMO Social Bella, Chrisanti Indiana menjelaskan perusahaan terus memperbaharui peraturan sesuai dengan peraturan yang dikeluarkan pemerintah. Adapun untuk pengawasan, Sociolla mendelegasikan fungsi pengawasan internal kepada setiap Head of Department.

“Kami juga melakukan komunikasi dua arah dengan seluruh karyawan melalui kegiatan town hall virtual maupun kegiatan employee secara virtual yang rutin dilakukan setiap bulan. Kegiatan tersebut di antaranya yoga, melukis bersama, hingga leaders talk,” jelasnya kepada SWA Online.

Chrisanti menyebut sebagai perusahaan startup, Sociolla memiliki pola kerja yang cenderung lebih dinamis dengan menerapkan beberapa prinsip, yaitu fast, agile, dan continuous improvement.

“Terlepas dari situasi yang terjadi, kami dituntut untuk berpikir cepat dan taktis. Dengan kondisi yang ada, kami berupaya tetap produktif dalam memberikan pelayanan terbaik kepada para konsumen,” ungkapnya.

Meski di tengah pandemi, Sociolla terus berinovasi untuk memenuhi kebutuhan konsumen. Salah satunya adalah memperkenalkan make Up Director Sociolla, Archangela Chelsea yang sekaligus menjadi make Up Director pertama untuk platform kecantikan di Indonesia. Secara bertahap, Sociolla juga membuka beberapa gerai Sociolla Store di Bandung, Bogor, hingga Surabaya.

Editor : Eva Martha Rahayu

www.swa.co.id


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved