Property

Menjaga Kualitas Udara di dalam Hunian

Menjaga Kualitas Udara di dalam Hunian
Di masa modern saat ini, semakin maraknya tren hunian sehat akibat pandemi yang berkepanjangan (Ilustrasi: ist)

Polusi udara di dalam rumah dapat memengaruhi kualitas udara yang dihirup sehari-hari. Kualitas udara di dalam hunian yang kurang baik akan berpengaruh pada kondisi kesehatan penghuninya. Jika kualitas udara di dalam hunian buruk, maka risiko terkena penyakit akan semakin besar.

Itu sebabnya, penting memahami cara menjaga kualitas udara di dalam rumah. Saat membersihkan hunian, jangan hanya berfokus pada kotoran yang terlihat oleh mata seperti debu di lantai atau kotoran di meja. Beri perhatian juga pada hal-hal yang sering terlupakan.

Beberapa cara yang bisa dilakukan untuk memperbaiki kualitas udara di dalam hunian, yaitu rutin membersihkan hunian secara menyeluruh. Selain itu, mengganti penyaring udara pada AC, meletakkan tanaman penyaring udara di dalam ruangan, membuka jendela setiap hari dan memasang alat pembersih udara.

Aryo Tri Ananto, Direktur Paramount Land menjelaskan, di masa modern saat ini, semakin maraknya tren hunian sehat akibat pandemi yang berkepanjangan, semakin banyak pula pengembang yang mendesain bangunan yang sehat untuk mendukung sustainable living melalui berbagai cara, seperti menggunakan material ramah lingkungan, menghadirkan banyak bukaan, mendesain ruang dengan ukuran yang memadai, dan sebagainya.

“Salah satunya adalah hunian tapak dari Paramount Petals yang memiliki konsep high ceiling dengan bukaan yang luas di setiap ruang, serta ruang terbuka di depan maupun belakang. Di area hunian Paramount Petals juga dikelilingi lingkungan yang asri dengan pocket garden yang tersebar di setiap sudut, yang dapat dimanfaatkan penghuni untuk berolahraga dan berjemur. Area kota mandiri ini juga akan dikelilingi oleh jalur hijau perkotaan, yang semakin menguatkan konsep green city,” jelasnya.

Di awal pengembangan, Paramount Petals meluncurkan klaster pertama yaitu Aster. Sebuah hunian modern untuk keluarga muda yang dirancang dengan konsep high ceiling dan opsi mezzanine yang dikemas dalam sebuah klaster dengan lingkungan yang mendukung gaya hidup sehat, nyaman, dan asri, serta terintegrasi dengan berbagai fasilitas modern dan lengkap, yang mendukung berbagai aktivitas penghuni”, tambah Nawawi. Megaproyek Paramount Petals membidik semua segmen pasar, mulai dari harga rumah Rp600 juta hingga miliaran.

www.swa.co.id


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved