Profile

Apresiasi Glenn Fredly terhadap Industri Musik

Apresiasi Glenn Fredly terhadap Industri Musik

Pada 17 Oktober 2015 nanti Glenn Fredly akan menggelar konser yang bertajuk ‘Menanti Arah’. Konser ini merupakan perayaan 20 tahun Glenn berkarya di industri musik Tanah Air. “Ini merupakan suatu kesempatan besar, menjadi solois di Indonesia dengan keadaan yang cukup fluktuatif. Naik turunnya dunia musik sudah saya rasakan dan bertahan hingga 20 tahun adalah hal yang cukup luar biasa,” ujar penyanyi kelahiran Ambon ini.

glenn

Ia pun sudah merasakan bagaimana asam garamnya dunia musik, terutama pada tahun 90an di mana politik Indonesia amat bergejolak. Banyaknya diskusi yang terjadi pada masa ini, memberikan pengaruh pada warna musiknya. Ia pun tak segan untuk melakukan koloborasi dengan sesama pemusik dari genre yang berbeda untuk memberikan wanra yang berbeda pada musiknya.

Ia pun sempat mengalami perubahan dari rekaman ke digital, bagaimana awalnya ia sempat rekaman dengan kaset, dan pembajakan tak semarak saat ini. Glenn pertama kali mengeluarkan album pada tahun 98 berjudul ‘Glenn’ dengan single ‘Cukup Sudah’. Single ini sempat merajai berbagai tangga lagu di masa itu. Oleh karena itu konser 20th anniversary ini tentunya sudah ditunggu-tunggu para penggemar.

Rizan, perwakilan dari Dyndra Promosindo, menuturkan bahwa tiket konser sudah mulai terjual 30% dari total 8.000 kursi. Harga tiket, dibanderol mulai dari Rp 460.000 untuk yellow, Rp 510.000 untuk festival, Rp 660.000 untuk green, Rp 1.010.000 untuk blue, dan Rp 1.510.000 untuk VIP. Harga tiket sendiri sudah termasuk pajak dan admin fee.

Konser yang akan berlangsung di Instora Senayan ini, akan dihadirkan dengan nuansa yang berbeda. Konser ini akan menggunakan konsep center stage, dimana Glenn akan beryanyi ditengah-tengah penonton. Tata panggung 360’ center stage dengan tata lampu dan kekuatan audio, akan menjadi sesuatu yang baru di konser ini.

Penyanyi yang lahir tahun 1975 ini akan menyanyikan 20 lagu temasuk hits nya seperti Januari dan beberapa lagu baru yang enggan ia bocorkan. Konser ini sendiri merupakan puncak dari tour yang telah dilakukan Glen di 20 kota di Indonesia.

Baginya tour ini sendiri memiliki makna yang khusus. Beberapa tahun belakangan ini, mulai jarang artis Indonesia yang melakukan tour. Padahal, kelangsungan musik Indonesia, juga dilakukan melalui tour dan konser.

“Saya ingin merawat musik Indonesia, dan konser ini sendiri membawa pesan bahwa musik Indonesia haruslah dijaga,” ujar Glenn. Selain itu konser ini juga merupakan apreasiasibya terhadap kecintaanya terhadap dunia seni di Indonesia. Pada 2015 ini, penyanyi hits “Januari” ini telah menulis buku dengan tema 20. Ia juga sedang menyiapkan launching film yang ia sutradarai berjudul ‘Surat dari Praha’. (EVA)


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved