Mazda CX-9 Targetkan Penjualan 600 Unit
PT Eurokars Motor Indonesia (EMI), distributor Mazda di Indonesia, berhasil menjual 200-an unit Mazda CX-9, SUV mewah yang didatangkan dari Jepang utuh (CBU) dua bulan lalu.
Permintaan terhadap SUV mewah tersebut–khususnya kalangan eksekutif muda–cukup tinggi, sedangkan kuota dari Jepang terbatas. Konsumen yang berminat terhadap mobil ini pun terpaksa harus menunggu, paling tidak pada April atau Mei mendatang.
“Sejak Februari 201, kami sudah pasok 30 – 40 unit dari Jepang, namun karena permintaan cukup tinggi, akan tambah kuota menjadi 100 unit,” kara Ricky Thio, Sales, Marketing & Public Relations Director EMI kepada wartawan di Jakarta (14/3/2018).
Thio menambahkan, dengan pengajuan kuota tersebut diharapkan inden tidak terlalu lama dan konsumen pun bisa segera memperoleh kendaraan yang diinginkan. Penjualan secara global yang sebanyak 200 unit, selama dua bulan sudah cukup bagus. “Kami targetkan penjualan hingga akhir tahun bisa mencapai 600 unit,” tambahnya.
All-New Mazda CX-9 merupakan kendaraan terbaru Mazda yang mengusung teknologi SKYACTIV dan bahasa desain KODO-Soul of Motion. SUV mewah yang diposisikan di atas Mitsubishi Pajero dan Toyota Fortuner memiliki desain yang khas serta kemewahan dan teknologi SUV masa kini. Pada bagian interiornya, menggunakan material terunggul seperti kayu rosewood yang juga digunakan pada beberapa alat musik terbaik di dunia, kulit asli, serta trim interior aluminium yang menunjukkan penampilan modern.
All-New Mazda CX-9 mengusung mesin 4-silinder segaris, 2,5 L dengan imbuhan turbocharger yang mampu menghasilkan tenaga 228 Hp. Dengan adanya fitur kendali G-Vectoring Control (GVC) akan memberikan pengalaman berkendara tanpa kendala dan lebih nyaman. SUV lima penumpang ini dijual dengan harga Rp 798,8 juta on the road. CX 9 2018 tersedia dalam 4 warna pilihan yakni Snowflake White Pearl Mica, Jet Black Mica, Machine Grey Metallic and Soul Red Crystal Metallic .
www.swa.so.id