Profile

Blenda Ardelia

Blenda Ardelia

Dunia branding telanjur memikat hati Blenda Ardelia, Manajer Associate Client dm IDHolland, perusahaan branding di Jakarta. “Banyak orang yang salah kaprah, mengira bahwa branding sekadar logo,” kata lulusan Fakultas Hukum Universitas Pelita Harapan ini. Ia pun menjelaskan bahwa mengetahui filosofi, visi dan misi yang ingin dicapai sebuah merek merupakan hal terpenting dalam proses branding. “Kami duduk bersama untuk mengetahui insight seperti apa yang diinginkan klien. Kemudian, dilakukan interview,” ujar gadis lajang kelahiran Surabaya pada 27 Juni 1988 ini mendeskripsikan lingkup kerjanya.

Menurut Blenda, mengelola sebuah merek berarti mengenal lebih dalam merek itu sendiri. Ia juga menyadari, keberhasilan branding tidak bisa diukur dengan angka. “Awareness memang tidak bisa terukur. Tapi kita bisa melihat itu secara tidak langsung dari respons pasar,” tutur mantan Junior Lawyer Firma Hukum Hakim dan Rekan serta Associate Lawyer Leks&Co ini.

Kini, Blenda pun mulai menuai hasil kecintaannya. Meski baru bergabung enam bulan di dm IDHolland, ia sudah mengelola 15 klien. Rahasianya? “Kita pahami dulu bisnisnya, problemnya, kemudian make a good relationship with them, meeting, lalu akhirnya maintain a good relationship yang sudah terbangun,” ungkap Blenda yang hobi shopping bersama keluarganya di waktu senggang. Selain itu, demi mengembangkan pengetahuannya, Blenda kerap mengikuti seminar tentang merek dan pemasaran.

Rias Andriati/Eddy Dwinanto Iskandar


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved