Profile

Himawan Nugroho

Oleh Admin
Himawan Nugroho

Di dunia kerja, Himawan Nugroho terbilang profesional langka. Sarjana Teknik Mesin ITB ini salah satu dari segelintir orang di Indonesia yang mengantongi sertifikasi Cisco Certified Internetwork Expert (CCIE) di tiga bidang yang berbeda (Routing, Security, Service Provider) yang biasa disebut Triple CCIE – di seluruh dunia, hanya 300-an orang yang memilikinya. Sempat berkarier di IBM Global Services sebagai konsultan, November 2006 ia bergabung dengan Cisco System yang berbasis di Singapura. Ia mengerjakan proyek konsultasi untuk pelanggan di Asia Pasifik. Sekarang, kelahiran Cirebon 15 Desember 1975 ini dipercaya menjabat Technical Lead, Manajer Proyek, Konsultan di Cisco System, Dubai, Uni Emirat Arab.

Di dunia maya, Himawan dikenal sebagai pendiri Project Avatar – komunitas terbuka untuk para profesional dan mahasiswa – sehingga mereka bisa saling tolong-menolong untuk mencapai target berkompetisi di dunia pekerjaan global. Mei lalu, ia mengoperasikan domain projectavatar.net menggunakan platform jejaring sosial. Konsepnya mentoring: tiap orang yang ingin menjadi mentor bisa menggunakan fitur yang ada untuk berbagi ilmu dan pengalaman. “Tak hanya dengan cara membentuk grup, mengunggah video, menulis blog, bertanya dan menjawab pertanyaan, membuat polling, dan berbagi dokumen, tapi juga dengan mengadakan seminar web atau berdiskusi di virtual whiteboard,” papar bungsu dari empat bersaudara yang hobi fotografi ini. Dalam 30 hari pertama, dengan hanya mengandalkan word of mouth, sudah bergabung 1.000 lebih anggota dari 100-an negara – sekitar 60% orang Indonesia.

Ia berharap, kian banyak profesional bergabung di Project Avatar dan aktif membagi ide, pengetahuan dan pengalamannya. “Agar makin banyak profesional lain dan mahasiswa yang bisa mendapat manfaat,” kata ayah dari Shafira (12 tahun), Ahmed (tiga tahun) dan Ayesha (1,5) yang memiliki moto: Sampaikan, walau hanya sepatah kata (Convey, even if it’s only a single word).

Kristiana Anissa


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved