Marketing Trends

Penuh Warna di Oppo Gallery untuk Rayakan Kehadiran Oppo Find X3 Pro

Oppo Find X3 Pro, smartphone flagship terbaru dari Oppo telah resmi diperkenalkan di dunia pada 11 Maret 2021. Untuk merayakan kehadirannya #AwakenColour, Oppo Indonesia mempercantik area Oppo Garden di Oppo Gallery dengan tampilan penuh warna sebagai visualisasi dari keunggulan produk terbaru ini dengan fitur full-path color management system yang mampu menampilkan hingga 1 miliar warna.

Oppo Gallery lebih dari sebuah showroom karena memiliki kualitas layaknya galeri seni yang didedikasikan untuk memberikan inspirasi mulai dari area ritel hingga area peraga, yang berlokasi di Plaza Indonesia lantai dua. Di tempat ini terdapat berbagai produk dan teknologi, instalasi teknologi seni yang interaktif, dan kolaborasi dengan para seniman terkemuka yang dibagi dalam empat area experience yaitu Find The Future, Expose Area, IOT Wall, dan Oppo Garden.

Patrick Owen, Chief Creative Officer Oppo Indonesia, menjelaskan, Oppo Find Series selalu menjadi smartphone flagship yang dinanti oleh para fans, terlebih lagi karena kali ini Oppo Find X3 Pro adalah hasil dari evolusi Find Series selama 10 tahun. “Kami ingin menghadirkan suasana istimewa nan meriah sebagai bentuk selebrasi, salah satunya dengan tampilan cantik di galeri yang mentransformasi area Oppo Garden menjadi taman dengan bunga-bunga bermekaran seakan menghadirkan 1 miliar warna. Full bloom at Oppo Gallery welcoming Oppo Find X3 Pro!,” jelasnya.

Patrick menambahkan, pihaknya percaya bahwa warna dapat mengekspresikan emosi manusia dengan baik dan memiliki ikatan penting dalam kehidupan seseorang karena mampu memperkaya pengalaman. Itulah sebabnya, Oppo ingin memastikan pengguna dapat menghidupkan kembali setiap memori indah yang berkesan. Komitmen ini dibuktikan melalui Oppo Find X3 Pro dengan menjadi smartphone yang pertama mengadopsi Full-path Colour Management System di acara Inno Day 2020 lalu. Fitur ini merupakan langkah nyata menghadirkan tampilan hingga 1 miliar warna yang mampu menyerupai bahkan lebih indah dari warna aslinya.

Full-path Color Management System pada Oppo Find X3 Series mendukung full DCI-P3 wide color gamut dan warna 10-bit mulai dari mengambil, menyimpan, hingga menampilkan foto atau video di layar. Akurasi warna setingkat film digital profesional juga dapat ditampilkan berkat kalibrasi layar Oppo dan algoritme milik Oppo menjamin kompatibilitas gamut warna yang mendukung 100 persen DCI-P3 dalam warna 10-bit.

Pemandangan alam seperti pelangi atau matahari terbit dan terbenam memiliki gradien warna-warna cerah yang cukup menantang untuk ditampilkan kembali dalam layar sebuah smartphone. Smartphone ini dengan fitur Billion Color dan akurasi warna setingkat profesional mampu mereproduksi keindahan alam tersebut dengan warna yang lebih cemerlang.

Ponsel ini dengan layar OLED Billion Colour QHD + (3216 x 1440), sehingga melihat layar seperti melihat dunia nyata dalam genggaman. Layar 6,7 inci yang lebar dan nyaman dipandang dengan ukuran bezel yang tipis dan kokoh berpadu dengan Full-path 10-bit Colour Management System menghadirkan tampilan visual yang baik. Dengan kerapatan piksel 525PPI sebening kristal dan tingkat kecerahan hingga 1.300 nits, tampilan tajam dan cerah. Dengan rasio kontras 5.000.000: 1, tone warna yang ditampilkan layar hampir sama seperti aslinya.

Untuk kamera, wide dan ultra-wide memiliki sensor IMX766 50MP, hasil kolaborasi dengan Sony. Menggabungkan resolusi tinggi dengan autofokus dan jarak fokus makro 4cm, Oppo Find X3 Pro mampu menangkap gambar dengan detail yang sangat jelas apa pun objeknya, baik siang atau malam. Video Billion Color 4K 10-bit serta fitur log capture, para pembuat film ataupun influencer media sosial dapat menangkap gambar bergerak dengan stabil dan kaya warna.

www.swa.co.id


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved