Strategi Acer Menggarap Pasar Back To School dan Melatih Skill E-sports
Dalam menyambut semangat kembali ke sekolah, Acer menghadirkan program Back To School denagan berbagai penawaran khusus selama 2 bulan sejak 1 Juni hingga 31 Juli 2021. Program ini merupakan bentuk dukungan Acer untuk para pengguna setia agar dapat tetap produktif dan mencapai prestasi baik dalam urusan sekolah hingga hiburan seperti bermain game di mana pun dan kapan pun.
Seperti yang kita ketahui, di era pandemi funsgi rumah tidak lagi sekadar menjadi tempat tinggal, tapi juga untuk tempat melakukan kegiatan sehari-hari, mulai dari bekerja, belajar, sampai bermain game. Masyarakat tentu membutuhkan perangkat komputasi yang mumpuni agar dapat membantu mereka untuk tetap produktif, selagi mengurangi kegiatan di luar rumah seperti sebelumnya
“Program Back To School Acer menyajikan tiga pilihan. Laptop untuk para gamer, mulai dari laptop gaming yaitu Predator Helios 300, Acer Nitro 5, Acer Nitro 7, juga seri AMD Ryzen yaitu Acer Nitro 5 Ryzen 4000, sampai monitor gaming Acer Nitro KG241Q_S. Laptop dan monitor gaming ini cocok bagi yang membutuhkan komputasi harian tidak hanya untuk gaming, tapi juga produktivitas. Hadiahnya free gaming gears (gaming headset/gaming mouse) dalam setiap pembelian serta cashback hingga Rp 4 juta,” ujar Theresia Hanydawati, Head of Consumer Product Acer Indonesia.
Laptop gaming populer Predator Helios 300 menjadi lebih baik dengan penambahan teknologi dan fitur yang powerful, bersama dengan desain yang berkelas. Gamer akan dimanjakan dengan kombinasi prosesor Intel Core i7 Generasi ke-10 untuk kinerja premium dengan penambahan GPU NVIDIA GeForce RTX 2060, RTX 2070, dan RTX 3070. Memiliki performa & daya tahan yang stabil dengan aliran udara +45% lebih dingin dengan kipas 3D aeroblade generasi ke-4, dan paling upgradeable di kelasnya dengan dual slot SSD NVMe, sebuah slot SATA, serta dual slot RAM yang bisa dipasang sekaligus. Juga, ada Predator Helios 300 x Never Too Lavish dengan konfigurasi yang mampu memberikan performa lebih baik dari sebelumnya.
Sementara laptop Acer Nitro 7 7 dirancang untuk para gamer kasual yang menginginkan desain dan kinerja terbaik. Perangkat ini menawarkan chassis metal ramping baru dengan ketebalan hanya 19,9 mm. Tampilan layar 15,6 inci beresolusi tingginya menghasilkan warna seperti yang terlihat di dunia nyata, yang disertai dengan refresh rate 144Hz. Hadir dengan prosesor Intel Core Generasi ke-9 dan GPU NVIDIA 1660 Ti untuk performa yang bisa diandalkan.
Lalu, Acer Nitro 5 Acer Nitro 5 menghadirkan pilihan prosesor Intel Core mulai dari Generasi ke-9 sampai ke-11, GPU NVIDIA GeForce GTX 1650, 1650 Ti, 1660 Ti, serta memiliki refresh rate cepat dengan besaran 144Hz. Upgradeable dengan kehadiran dual slot SSD NVMe, dual slot RAM dan sebuah slot SATA. Membawa desain yang lebih garang dan hadirnya RGB Keyboard 4 zona dalam Nitro 5 membuat pengalaman bermain game menjadi lebih seru.
Monitor gaming Acer Nitro KG241Q_S memiliki resolusi Full HD (1920×1080) untuk tampilan yang tajam. Monitor berukuran 23,6 inci ini dibekali teknologi Acer EyeProtect yang dipadukan refresh rate 165Hz yang akan membuat mata para penggunanya langsung jatuh hati dengan visual yang disajikan, juga telah dilengkapi AMD FreeSync™️ untuk permainan yang lebih lancar. Acer Nitro KG241Q_S mendukung refresh rate hingga 165Hz dan 0,5ms response time sehingga memastikan konten 4K dapat berjalan lancar tanpa ada jeda. Monitor ini juga memiliki garansi 3 Tahun spareparts, 3 tahun jasa service, dan 1 tahun panel.
“Khusus untuk laptop edisi kolaborasi Predator Helios 300 x Never Too Lavish, selain bisa didapatkan secara online melalui Acer eStore, laptop ini juga tersedia secara offline di Acer Exclusive Store PIM 2, Jakarta. Seluruh laptop yang ditawarkan sudah dilengkapi pre-installed Microsoft Office Home and Student 2019 senilai Rp1.799.000 yang berlaku seumur hidup,” jelas Theresia.
www.swa.co.id