Technology Trends zkumparan

Ini Tren Belanja Online Masyarakat Sepanjang 2021

Ini Tren Belanja Online Masyarakat Sepanjang 2021

Platform teknologi sudah menjadi alat bantu masyarakat dalam mencari kebutuhan sehari-hari mereka. Tidak hanya itu, platform teknologi juga kini dimanfaatkan untuk membuka peluang usaha. Tokopedia, dalam datanya, memaparkan tren jual beli online masyarakat sepanjang 2021.

Tokopedia mencatat kota dengan penjualan tertinggi diraih oleh Medan, Bandung dan Surabaya. Hal tersebut didorong oleh hadirnya inisiatif Hyperlocal, seperti digitalisasi pasar, dan Kumpulan Toko Pilihan (KTP). “Inisiatif Hyperlocal Tokopedia – yang terdiri dari berbagai turunan kampanye dan dipersonalisasi berdasarkan kebutuhan setiap daerah ini – ditujukan mendekatkan pembeli dengan penjual setempat agar belanja online bisa lebih efisien dan UMKM di seluruh penjuru Indonesia,” kata VP of Corporate Affairs Tokopedia Nuraini Razak di Jakarta (5/1/2022).

Sementara itu, untuk kategori tervaforit adalah kategori rumah tangga, fesyen, olahraga dan hobi. Untuk produk yang paling banyak dibeli masyarakat, kata Nuraini, adalah masker, kaos dan sepatu sneakers. Dia menjelaskan, naiknya angka penjualan sneakers didorong oleh berbagai inisiatif yang dilakukan Tokopedia bersama UMKM industri fesyen lokal, contohnya gerakan Bersebelas MelangkahBareng yang dilangsungkan pada tahun lalu.

Masih dalam data yang sama, Tokopedia juga mencatat bahwa aktivitas ngopi dan ngemil di rumah masih menjadi aktivitas yang digemari masyarakat selama tahun 2021. Hal ini terlihat dari didapuknya kopi gayo dan pisang goreng sebagai makanan paling digemari di kampanye Tokopedia Nyam sepanjang tahun lalu. Kampanye yang dijalankan di wilayah Jabodetabek, Bandung, Semarang, Solo, Surabaya, Medan, dan Makassar itu telah membantu masyarakat untuk mendapatkan camilan tanpa harus keluar rumah.

“Meskipun pandemi masih berlangsung dan menganggu aktivitas serta pendapatan masyarakat, animo donasi masih bisa dikatakan tinggi. “Sepanjang 2021, masyarakat Indonesia telah mengumpulkan lebih dari Rp160 miliar lewat fitur Donasi, Zakat dan Qurban di Tokopedia,” kata dia.

Editor : Eva Martha Rahayu

www.swa.co.id


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved