Management Trends

Upaya Alita Lahirkan SDM Sesuai Kebutuhan Industri

Upaya Alita Lahirkan SDM Sesuai Kebutuhan Industri

Saat ini masih banyak terdengar keluhan sulitnya lulusan perguruan tinggi mencari pekerjaan, sementara di sisi lain, banyak perusahaan kesulitan mendapatkan pegawai dengan kualifikasi yang memenuhi kebutuhan industri.

Menjawab masalah ini, Alita Praya Mitra bekerja sama dengan Institut Teknologi Nasional Bandung (ITENAS) dan ARS University untuk mengembangkan keahlian sumber daya manusia di bidang teknologi informasi dan telekomunikasi.

“Bukan karena pekerjaan tersebut memerlukan pengalaman kerja bertahun-tahun atau keahlian khusus yang sulit dipelajari, namun kebutuhan industri ternyata tidak dipelajari di kampus,” ungkap Direktur Utama PT Alita Praya Mitra, Teguh Prasetya.

Kerja sama ini merupakan kolaborasi menguntungkan bagi institusi pendidikan dan industri, termasuk mempersiapkan mahasiswa untuk mengukur sejauh mana implementasi ilmu yang diperoleh di kampus dengan ilmu di dunia kerja nyata.

Menurut Teguh, Alita sebagai perusahaan penyedia jaringan dan solusi telematika yang telah berkiprah lebih dari 26 tahun, Alita sangat menyadari pentingnya pengembangan kualitas sumber daya manusia untuk industri ini.

Alita sebagai perusahaan penyedia jaringan dan solusi di bidang teknologi informasi dan telekomunikasi, lanjut Teguh, memiliki tanggung jawab dalam membangun infrastruktur digital. Saat ini Alita menjangkau 7 provinsi 63 kota/kabupaten 2547 desa dan sekitar 8000 km dan di tahun ini akan dikembangkan hingga mendekati 20.000 km untuk jaringan Fiber Optik serta beragam solusi berbasis IoT (Internet of Things) yang diperlukan.

“Kolaborasi ini diharapkan bisa mempercepat pembangunan infrastruktur digital dan penetrasi solusi IoT di seluruh wilayah Indonesia agar percerpatan penetrasi broadband internet yang terjangkau oleh seluruh lapisan masyarakat segera terwujud tentunya dengan bantuan rektor, dekan, dosen serta mahasiswa terbaik dari ITENAS dan ARS University,” ujar Teguh. Ia juga berharap kolaborasi ini akan melahirkan berbagai inovasi solusi pintar dari kampus yang bisa menjawab kebutuhan industri hingga dapat dinikmati manfaatnya segera oleh masyarakat secara meluas.

Akhir tahun lalu, bersama dengan stakeholder baik itu pemerintah, dunia usaha, komunitas, akademia serta penyedia teknologi Alita meluncurkan inisiatif pembuatan Virtual Techno Park yang bertujuan mempermudah ruang kolaborasi serta industrialisasi berbagai bentuk R&D teknologi IoT khususnya di Indonesia.

Editor : Eva Martha Rahayu

www.swa.co.id


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved