Strategy zkumparan

Dailybox Ekspansi ke Singapura

Dailybox Ekspansi ke Singapura
Dailybox
Salah satu alasan untuk berekspansi ke Singapura adalah meningkatnya ketergantungan masyarakat Negeri Singa itu terhadap layanan pesan-antar makanan.

Startup Food & Beverage (F&B) multiplatform Dailybox melebarkan sayap ke negeri tetangga Singapura dengan hadir di kawasan dining Supply Chain City, Jurong. Dailybox juga dipasarkan via layanan pesan antar Grabfood Singapura.

Kelvin Subowo, CEO Dailybox Group mengatakan, salah satu alasan untuk berekspansi ke Singapura adalah meningkatnya ketergantungan masyarakat Negeri Singa itu terhadap layanan pesan-antar makanan.

“Pada 2021, sekitar 2,5 juta orang menggunakan layanan pengiriman makanan online di Singapura. Jumlahnya hampir setengah dari total populasi Singapura. Segmen ini diperkirakan meningkat menjadi sekitar 3,6 juta pengguna di 2025,” ujarnya dalam keterangan resmi yang diterima SWA Online, Jumat (21/10/2022).

Berdasarkan survei yang diperoleh dari aplikasi Grab, konsumen di bagian barat Singapura menginginkan lebih banyak variasi makanan non-lokal. Daerah Jurong adalah salah satu daerah padat penduduk. Sayangnya, daerah ini tidak memiliki merchant F&B yang bervariasi.

“Untuk menjawab kebutuhan konsumen, Dailybox akhirnya bergabung dan menjadi salah satu merchant F&B di kawasan Supply Chain City,” lanjut Kelvin.

Dailybox Jurong menawarkan lebih dari 20 menu makanan dan kudapan khas dari berbagai daerah Nusantara. Contohnya, Tong Seng Kambing khas Jawa Tengah, Ayam Woku dan Rica-rica khas Manado, Gulai Ikan khas Sumatera hingga Bakwan Sayur, Tempe Mendoan dengan variasi cocolan sambal tradisional.

Bagi masyarakat Singapura yang suka sayur, Dailybox memperkenalkan hidangan Pecel dengan bumbu kacang khas Jawa. Ada juga sajian Ayam Taliwang dari Lombok yang pastinya akan memanjakan lidah para penyuka makanan pedas.

“Makanan Indonesia itu tidak hanya Nasi Goreng atau Sate Ayam. Sejumlah kuliner terbaik Indonesia dari daerah Padang, Manado, Bali, Lombok dan Jawa akan menjadi hidangan primadona di Dailybox Jurong,” ungkap Arcad Fadillah, Head of Product Dailybox Group.

Untuk memeriahkan hadirnya Dailybox di Singapura, pengguna GrabFood di Indonesia akan mendapatkan gratis ongkos kirim untuk pembelian Dailybox via aplikasi Grab. Promo valid selama 17-30 Oktober.

Berdiri pada 2018, Dailybox mengkreasikan nasi dengan lauk pauk lokal Indonesia dan internasional. Brand ini memulai debutnya sebagai penyedia nasi kotak sebelum mengadaptasi bisnis cloud kitchen dan bermitra dengan layanan pengiriman makanan online.

Dailybox adalah bagian dari Dailybox Group, sebuah startup F&B multiplatform yang mengadopsi saluran penjualan online dan offline di semua pulau besar di Indonesia, dari Sumatera hingga Jayapura.

Pada Juni 2022, perusahaan mendapatkan suntikan pendanaan Seri B yang dipimpin oleh Northstar Group dan Vertex Growth, dengan dukungan dari Vertex Ventures Southeast Asia and India and Kinesys Group.

Editor : Eva Martha Rahayu

Swa.co.id


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved