Capital Market & Investment

Intip Resep Mengembangkan Pasar Modal dan Kegiatan Sosial

Intip Resep Mengembangkan Pasar Modal dan Kegiatan Sosial
Foto : Mirae Asset

PT Mirae Asset Sekuritas Indonesia menggabungkan usaha pengembangan pasar modal serta usaha membantu lingkungan sekitar yang membutuhkan dengan kegiatan corporate social responsibility (CSR) yang terlaksana pada HOTS Championship Season X.

Tae Yong Shim, CEO Mirae Asset Sekuritas mengatakan, kejuaraan trading saham di edisi ke-10 ini berhadiah Rp 1,5 miliar dan memadukan niat sederhana mendemokratisasi investasi di Indonesia dengan kepedulian terhadap masyarakat sekitar yang membutuhkan.

Dia menyebutkan perusahaanya sebagai perusahaan efek terbesar yang bersamaan sebagai predikat sebagai sekuritas teraktif dalam mengadakan CSR. “Dapat dipadukan dan bermanfaat melalui HOTS Championship X. Kami berterima kasih kepada nasabah dan masyarakat luas atas kepercayaannya, serta kepada tim internal yang secara berkelanjutan menggelar kejuaraan ini,” ujar Shim pada Closing Ceremony HOTS Championship X, Senin (5/12/2022).

Pada kejuaraan ini, diadakan Live Trading Class di Jakarta dan Pontianak. Bersama dengan donasi dari karyawan dan perusahaan, seluruh dana penjualan tiket Live Trading Class tersebut disumbangkan untuk dua kegiatan.

Pertama adalah membantu program Jendela Jakarta Community, kelompok relawan muda yang fokus pada pendidikan dan menumbuhkan minat baca anak-anak yang berasal dari keluarga yang kurang mampu. “Mirae Asset sangat peduli terhadap masalah pendidikan anak-anak karena meyakini bahwa anak-anak adalah masa depan kita bersama,” ujarnya.

Kedua, dana tersebut akan digunakan untuk membantu korban gempa Cianjur yang terjadi pada 21 November lalu melalui Palang Merah Indonesia. Bersama dengan donasi tersebut, Aldo Pratama, mentor dalam Live Trading Class, juga mendonasikan seluruh fee-nya di acara tersebut untuk korban gempa Cianjur.

Kegiatan CSR tersebut menjadi bagian dari puluhan kegiatan rutin CSR yang digelar Mirae Asset Sekuritas dan digiatkan tahun ini. Kegiatan CSR Mirae Asset Sekuritas dilakukan dalam beberapa bidang yaitu sosial, pendidikan, kesehatan, keagamaan, dan lingkungan.

Kompetisi ini dibuka pada 8 Oktober dan berakhir pada 25 November 2022. Dalam kompetisi tersebut, ada tiga pemenang nilai transaksi tertinggi dengan total Rp 1,16 triliun. Ketiganya memiliki akun HOTS Championship X ‘Doublecuan’, ‘abdulkadir03’, dan ‘Michael Yoeh’. Untuk kategori lain yaitu nilai return tertinggi, ada tiga liga yaitu Premier League, Champs League, dan Semut League.

Swa.co.id


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved