Update Business Champions Trends

Langkah Corsec Campina Jawab Tantangan di Era Disrupsi

Pemberian Penghargaan SWA Media Group kepada PT Campina Ice Cream Industry, Tbk

PT Campina Ice Cream Industry, Tbk meraih penghargaan Corporate Secretary Champion 2023 yang diselenggarakan oleh SWA Media Group.

Dalam acara Webinar dan Awarding secara virtual dengan tema Corporate Secretary Champions 2023 New Challenges & New Strategic Roles of Corporate Secretary in the Disruption Era, Sagita Melati, Corporate Secretary Campina menjelaskan bahwa corporate secretary (corsec) memiliki tiga fungsi yakni sebagai corporate secretary, corporate communication dan CSR/ESG.

Di dalam menjalankan fungsinya, Corporate Secretary Campina memiliki beberapa strategi agar perusahaan memenangkan persaingan di pasar. Pertama, di masa pandemi, pihaknya berusaha memberikan perlindungan untuk masyarakat dan konsumennya. Kedua, melakukan transformasi digital agar perusahaan menjadi lebih agile, resilience dan adaptif dalam menghadapi perubahan di tengah maraknya kompetisi industri es krim.

“Kami melihat bahwa terjadinya perubahan perilaku pelangan dalam menggunakan teknologi, hal itu mendorong perusahaan untuk mengadopsi sistem terknologi terbaru,” ujarnya.

Ketiga, melakukan kolaborasi internal agar manajemen dan seluruh struktur organisasi dalam proses bisnis dapat berjalan beriringan dengan transformasi. Tujuannya untuk menghadapi perubahan dan tantangan dan selalu memiliki sense of crisis, untuk tetap agile dan resilience. Keempat, membangun community engagement yaitu dengan menginisiasi aktivitas CSR dan kebaikan bagi lingkungan serta sosial masyarakat melalui program ESG dan CSR.

Selain itu, corporate secretary melakukan penguatan implementasi GCG, dengan mengoptimalkan fungsi manajemen serta membuat code of conduct dan whistle-blowing system. “Di corsec juga membuat penguatan code of conduct dan WBS System ini kami buatkan dalam digital juga dan sekarang dalam pengembangan. Untuk memonitor semua perkembangan yang terjadi di perusahaan kami,” jelasnya.

Harapannya visi misi perusahaan bisa tercapai sehingga bisa menjadi produsen es krim terbaik dan terbesar di Indonesia. “Kami selalu mengutamakan kepuasan pelangga, pemegang saham dan karaywan, serta memegang teguh prinsip usaha yang ramah lingkungan,” ujar Sagita.

Editor : Eva Martha Rahayu

Swa.co.id


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved