Financial Report

PGN Bukukan Laba US$ 409,82 Juta

PGN Bukukan Laba US$ 409,82 Juta

Perusahaan Gas Negara Tbk. (PGN) berhasil meningkatkan labanya dari US$ 381,22 juta di semester I 2011 menjadi naik 7,5% atau sebesar US$ 409,82 juta di semester I 2012. Kenaikan laba perseroan salah satunya didukung dari pendapatan sebesar US$ 1,18 miliar pada semester I 2012 atau meningkat dari US$ 1,08 miliar dari periode yang sama tahun sebelumnya.

Laba operasi juga tercatat meningkat dari US$ 491,21 juta. menjadi US$ 562,37 juta “Peningkatan itu terutama sebagai hasil peningkatan volume penjualan gas distribusi dan transmisi,” kata Sekertaris Perusahaan PGN, Heri Yusup, di Jakarta.

Sepanjang semester I 2012 volume penjualan gas bumi mencapai 800 MMSCF per hari dan volume transmisi sebesar 885 MMSCF per hari. Sebagian besar pengelolaannya dilakukan oleh PT Transportasi Gas Indonesia, anak perusahaan PGN (joint venture dengan TransAsia).

Per 1 Januari 2012 PGAS mulai melakukan pencatatan laporan keuangannya dalam mata uang dolar AS. Hal itu dilakukan karena perusahaan menerapkan PSAK No.10 (Revisi 2010) tentang “Pengaruh Perubahan Kurs Valuta Asing” yang berlaku efektif per 1 Januari 2012.

“Oleh karena itu, untuk memenuhi PSAK No.10, PGN melakukan penyajian kembali (konversi) atas angka perbandingan pada tanggal 31 Desember 2011 dan 1 Januari 2011 per 31 Desember 2010 (tidak diaudit) dan enam bulan yang berakhir pada 30 Juni 2011,” katanya.

Mengenai penyesuaian harga jual gas PGN, Heri mengatakan, sesuai dengan surat Menteri ESDM, akan diberlakukan penyesuaian harga jual secara bertahap mulai 1 September 2012 sebesar 35 persen dan 1 April 2013 mendatang sebesar 15% untuk pelanggan di Jawa Barat. (EVA)


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved