Technology Trends

UniPin Memperkuat Komunitas Esports di Perguruan Tinggi

Unipin Festival di UGM. (Foto : UniPin)

UniPin Community (Unity) menggelar UniPin Roadshow Festival 2023 di Yogyakarta. Acara ini merupakan wadah temu sekaligus ajang untuk dapat mengenal lebih dekat dan mempererat relasi antar komunitas esports di Indonesia, khususnya yang ada di berbagai daerah. Roadshow kali ini diselenggarakan di Auditorium Merapi, Fakultas Geografi Universitas Gadjah Mada (UGM) yang dihadiri para pengguna UniPin, mahasiswa, hingga komunitas esports di daerah.

Beberapa komunitas dan universitas yang tergabung dalam roadshow antara lain; Universitas Gadjah Mada, UKM UGM Esports, dan Komunitas esports; Universitas Negeri Yogyakarta, Universitas Tidar, UIN Sunan Kalijaga, Universitas Teknologi Yogyakarta, Universitas Islam Indonesia.

Sebelumnya, rangkaian UniPin Festival telah digelar di Surabaya dan Jakarta serta sukses mendapatkan respons positif dari mahasiswa, gamers, dan para pegiat esports tanah air. Hal ini mendorong semangat UniPin untuk dapat terus menghadirkan kegiatan roadshow dengan menyasar kota besar lainnya, salah satunya kota Bandung.

Debora Imanuella, SVP Esports & Community Global UniPin, Alexander Lim, CEO Battle of Guardians, dan Lukman Awaludin, dosen dan pembina UKM UGM esports, membagikan pengalaman mereka dalam membangun dan membina komunitas esports di kampus serta tips membangun komunitas yang berpengaruh dan terus bertumbuh.

Debora menyebutkan gelaran roadshow UniPin Festival ini dilakukan sebagai bentuk komitmen UniPin dan UniPin Community pada pembinaan perkembangan esports di Indonesia. “UniPin bersama UniPin Community hadir untuk mendukung penuh perkembangan ekosistem esports di Indonesia. Lewat UniPin Festival, kami berharap bahwa komunitas esports di universitas dapat bersama-sama mengembangkan industri esports di Indonesia. Kami juga ingin berpesan kepada seluruh penggemar esports Indonesia untuk mendukung dan merespons aksi baik dari UniPin ini dengan hadir dan bertemu bersama kami, serta dengan top-up game di unipin.com,” ujar Debora dalam keterangannya pada Rabu (21/06/2023).

Fitur Terbaru

Sebelumnya, UniPin berinovasi dan memberikan layanan terbaik dengan tampilan baruyang akan meningkatkan pengalaman dan kenyamanan bermain para gamers. Per Juni 2023, UniPin hadir dengan tampilan situs yang baru dan lebih ramah pengguna dengan mode gelap atau dark mode. Riset yang dilakukan para peneliti dari University of Central Florida menemukan adanya peningkatan kemampuan ketajaman visual secara signifikan serta berkurangnya kelelahan mata (visual fatigue) dengan dark mode alias mode gelap.

Selain itu, fitur mode gelap ini juga dapat menghemat daya perangkat smartphone dan laptop yang digunakan hingga sekitar 47%, berdasarkan studi dari Purdue University. Kehadiran tampilan dark mode di UniPin sendiri telah dikembangkan sejak 2020, dan diluncurkan pada Juni 2023 ini dalam versi 1.0. Pembaruan ini dilakukan untuk memberi kenyamanan yang tak terbatas bagi para pengguna dengan tampilan User Interface dan User Experience yang segar dan berbeda. Pengguna yang terbiasa mengakses situs UniPin di malam hari atau dalam gelap juga akan terhindar dari kesilauan layar dengan mode terang.

Tampilan dark mode di situs UniPin ini sudah dapat dinikmati di 32 negara melalui perangkat PC dan seluler oleh seluruh gamers. Glenn Mangisengi, Deputy General Manager UniPin fitur terbaru dark mode di UniPin dan menjadi yang pertama merasakan pengalaman menyenangkan top-up voucher game yang ramah visual. “Kehadiran dark mode di UniPin ini menjawab tantangan di industri gaming saat ini, di mana gamers dapat melakukan pembelian dengan lebih nyaman di manapun dan kapanpun baik pagi, siang, sore, malam; di tempat terang, maupun di tempat yang minim pencahayaan tanpa perlu khawatir kesilauan. Tampilan dark mode ini juga kami yakini lebih catchy dan ramah visual, sekaligus dapat menghemat daya perangkat para pengguna. Untuk dark mode yang hadir dalam versi 1.0, UniPin terbuka dalam menerima masukan dari berbagai pihak untuk pembaruan ini,” ujar Glenn.

VP Marketing UniPin, Marvin Yuliano, juga memberi bocoran beberapa pengembangan yang sedang dilakukan UniPin dan memberi kenyamanan bagi para pengguna.UniPin mengapresiasi permintaan para pengguna untuk akses situs yang lebih nyaman.

“Untuk mengapresiasi para pengguna setia, kami akhirnya meluncurkan fitur dark mode yang telah kami kembangkan sejak 2020. Pengembangan terus dilakukan terutama dalam mempermudah workflow user experience, memahami kebutuhan para user, serta meningkatkan performa dari segi user interface dan experience,” tutur Marvin. Seluruh pengembangan dan pembaruan bertujuan untuk menambah kenyamanan pengguna untuk melakukan top-up di situs UniPin.

Swa.co.id


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved