Property

Penjualan Mazenta Residence Bintaro Sold Out, Ini Penyebabnya

PT Serpong Bangun Cipta melalui Cipta Harmoni Lestari (CHL) Group yang merupakan anak perusahaan dari Harita Group membangun projek residensial terbaru ‘Mazenta Residence at Bintaro’ pada pertengahan Maret 2022. Perumahan ini menerapkan konsep JapanDi (Japanese-Scandinavian) yang sedang menjadi tren dunia hunian arsitektur modern.

“Sejak tiga bulan dimulainya penjualan unit pertama Mazenta Residence, kami langsung memulai pembangunan seluruh unit secara paralel,” ujar Project CEO Mazenta Residence Bintaro Setia Iskandar Rusli dalam siaran pers, belum lama ini.

Mazenta Residence Bintaro mencatatkan penjualan signifikan, yang mana 91 unit rumah tapak yang ada sudah habis terjual habis dalam waktu 14 bulan. Mazenta Residence merupakan klaster residensial perdana CHL Group di Kawasan Bintaro, Tangerang Selatan,

Setia menjelaskan, Mazenta Residence memiliki rancangan desain eksklusif. Penghuni disuguhkan pemandangan greenery yang kental akan suasana Jepang dengan pepohonan Jacaranda dan Red Maple, berbagai fasilitas remium yang lengkap serta dua tipe rumah dengan desain arsitektur bernuansa Jepang dan Skandinavia yang minimalis dan fungsional, namun tetap terllihat mewah.

Lokasi Mazenta diklaim strategis, aksesnya sekitar 3 menit dari Mall Bintaro Xchange, Stasiun Jurang Mangu, Universitas Pembangunan Jaya dan Exit Toll Pondok Aren, sehingga menjadi daya tarik utama bagi para konsumen. Ditambah dengan desain rumah yang apik oleh Atelier Riri serta fasilitas premium yang lengkap, membuat Mazenta telah 100% sold out saat ini.

“Keberhasilan ini berkat antusiasme dan kepercayaan konsumen, para agen properti dan sales marketing yang telah bekerja keras menyukseskan penjualan. Saat pertama kali diluncurkan, pada Maret 2022, kami menentukan bahwa serah terima akan dimulai pada akhir tahun 2023. Namun, melihat tingginya minat konsumen terhadap Mazenta, bertepatan dengan groundbreaking Mazenta yang dilaksanakan 7 Juli 2022, kami berkomitmen untuk memulai proses serah terima pada bulan Juni 2023, jadi lebih awal,” jelas Setia.

Menepati janji untuk terus menjaga kepercayaan para konsumen, serah terima unit Mazenta dilaksanakan 6 bulan lebih cepat dari janji semula dan telah mulai dilaksanakan sejak 30 Juni 2023. Proses serah terima telah berjalan dengan sangat baik. Pengecekan unit dilakukan langsung oleh konsumen yang didampingi oleh tim estate dari Mazenta Residence dilanjutkan proses BAST serta serah terima kunci berlangsung dengan tidak ada halangan.

“Bersama CHL Group, kami ingin berkontribusi lebih untuk masyarakat di Bintaro dan sekitarnya, dengan memberikan konsep perumahan yang berkualitas dan inovatif serta fasilitas yang lengkap untuk semua gaya hidup di tengah suasana pemukiman premium yang dikelilingi oleh area terbuka hijau yang asri,” ucap Setia lagi.

Tidak berhenti di Mazenta Residence, pada Maret 2023, CHL kembali melansir satu perumahan terbaru di area Serpong, yaitu Naraya Serpong, yang kembali dipimpin oleh Setia Iskandar Rusli selaku Project CEO. Setia optimistis dan berharap bisa kembali mengulang kesuksesan Mazenta yang berhasil terjual habis dalam waktu yang singkat.

Tanpa berkompromi terhadap kualitas bangunan, kemewahan desain dan kelengkapan fasilitas yang premium, Naraya dipasarkan mulai dari Rp900 jutaan. “Inilah keistimewaan dari Naraya Serpong. Kami mengutamakan kualitas hidup para konsumen Naraya nantinya dengan memberikan rumah yang saya sebut ‘The New Concept of Affordable Luxury’. Produknya premium dan mewah, namun dengan harga yang bisa dibilang di bawah pasaran,” tutur Setia mengklaim.

CHL Group merupakan anak perusahaan dari Harita group, perusahaan konglomerasi di Indonesia yang banyak bergerak dalam bidang sumber daya alam seperti minyak kelapa sawit, nikel, bauksit, dan properti. Dengan kepemilikan land bank seluas 600 hektare dan telah mengembangkan beberapa projek perumahan seperti Banara Serpong Residence di Tangerang Selatan. The Sanctuary Collection – Premium Residence di Sentul Selatan, serta Marchand Hype Station – Commercial community space di Bintaro sektor 9.

Swa.co.id


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved