Management CSR Corner

PPI Bantu Garap Perbaikan Infrastruktur Desa di Madura

Guna mendukung sarana infrastruktur di desa terpenuhi dan wujud mendukung pembangunan nasional sesuai Program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL), PT Perusahaan Perdagangan Indonesia (PPI) membangun saluran air di Desa Waru, Kabupaten Pamekasan, Madura, Jawa Timur.

Pembangunan saluran air yang dilakukan di sepanjang aliran selokan air rumah-rumah warga menjadi salah satu prioritas sarana dan prasaran umum yang ideal pada sektor lingkungan. Dengan adanya saluran air, mewujudkan Desa Waru yang bersih dalam mengantisipasi masalah lingkungan yang dapat terjadi seperti erosi tanah dan banjir akibat luapan air hujan.

Sekretaris Perusahaan PPI Noverita Anggraeny mengungkapkan, PPI bersama Holding BUMN Pangan berkomitmen dalam Program TJSL dengan memberikan bantuan untuk pembangunan desa-desa yang membutuhkan perhatian serius.

Menurutnya, hal ini dilakukan untuk mendukung kesejahteraan masyarakat sekitar wilayah operasional ID Food Grup.Tidak hanya membantu pembangunan saluran air, program ini juga memberikan bantuan dengan membangun tebing penahan jalan dan sumur bor di Wilayah Desa Waru. “Dengan program TJSL ini bisa berjalan secara berkelanjutan dan memberikan manfaat bagi masyarakat sekitar,” tuturnya dikutip dalam keterangan tertulis,(15/08/2023).

Editor : Eva Martha Rahayu

Swa.co.id


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved