Universitas MH Thamrin Pacu Banyak Riset Unggulan dengan DDA 2023

Sebagai bentuk dukungan Yayasan Pendidikan Abdul Radjak dalam pengembangan riset dan publikasi di Universitas MH Thamrin (UMHT), dr. Sudinarjati sebagai pemilik Yayasan Pendikan Abdul Radjak mengadakan kompetisi riset untuk memperebutkan ‘Dr Dien Award (DDA) 2023’ melalui pemberian bantuan dana secara pribadi.

Sebelumnya Sudinarjati pernah memberikan penghargaan serupa di kampus Universitas Indonesia, almamaternya saat kuliah di Fakultas Kedokteran. Wanita berusia 75 tahun ini merupakan istri dari Abdul Radjak selaku pendiri dan pemilik Yayasan Pendidikan Abdul Radjak.

Penghargaan ‘Dr Dien Award’ ditujukan bagi para periset, baik mahasiswa Strata 1 maupun Pascasarjana. Setelah melewati serangkaian tahapan, pada 28 Agustus 2023 dilangsungkan acara Puncak Penganugerahan Dr Dien Award 2023 yang dilaksanakan secara langsung di Aula Universitas MH Thamrin Jakarta Timur (28/08/2023).

Menurut Sudinarjati, Dien Award adalah faktor pembeda antara UMHT dengan perguruan tinggi swasta lain. Kegiatan ini merupakan bentuk dukungan kepada mahasiswa, yang merupakan mitra utama UMHT. Pun, apresiasi tersebut diharapkan dapat meningkatkan semangat mahasiswa dalam bidang penelitian serta meningkatkan kualitas penelitian mahasiswa.

“Kami berharap Dien Award dapat memotivasi lahirnya riset-riset unggulan yang memiliki nilai manfaat besar bagi Masyarakat. Semoga award ini dapat berlanjut di masa mendatang, yaitu tiap dua tahun, di tahun ganjil, untuk mendorong peningkatan mutu tri Dharma perguruan tinggi di UMHT dan peningkatan publikasi ilmiah yang dihasilkan dari penelitian sosen dan mahasiswa,” jelas Sudinarjati.

Pada gilirannya, kegiatan ini akan menciptakan kampus UMHT berbudaya riset. Selain itu, mahasiswa menjadi semangat berkuliah di UMHT dan bangga menjadi lulusan UMHT karena memiliki program pendanaan riset yang berkelanjutan.

Dr Dien Award 2023 dibagi menjadi tiga kategori sesuai bidang keilmuan, yaitu Eksakta, Humaniora dan Pascasarjana. Pembagian ini tidak jauh dari pertimbangan jumlah fakultas di lembaga pendidikan tinggi swasta itu. Hingga kini, UMHT memiliki empat fakultas dan 22 prodi. “Jurusan yang favorit di UMHT dari sektor kesehatan, sesuai dengan sejarahnya UMHT ini. Apalagi lulusan. UMHT memang sudah dipercaya oleh beberapa lembaga kesehatan dalam dan luar negeri,” jelas Rektor Universitas MH Thamrin Daeng Muhammad Faqih.

Faqih mengungkapkan bahwa pihak kampus mendorong dari segi jumlah dan kualitasnya. Karena itu ke depan diharapkan kegiatan ini makin bermanfaat menyelesaikan segala masalah yang muncul di masyarakat. Lalu, dilakukan pembaruan, aplikatif dan inovatif..

Dalam kesempatan yang sama, Penasehat Yayasan Pendidikan Abdul Radjak, Abdul Firman menyatakan pelaksanaan award ini merupakan upaya mendorong naluri riset dan pengembangan riset para mahasiswa. Pasalnya, kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi itu hanya bisa didapatkan dari riset.

“Kami harapkan penghargaan Dr Dien Award tidak berhenti sampai di sini saja. Namun, harus berlanjut dan bertambah jumlah pengajuan proposal penelitian. Tahun ini, boleh hanya 75 peserta, tapi tahun depan harus semakin besar jumlahnya, serta memberikan hasil positif dan kebermanfaatan bagi seluruh masyarakat Indonesia,” ungkap Firman.

Ketua Kelompok Kerja Peningkatan Mutu Sumber Daya dan Riset, LLDIKTI Wilayah III Jakarta Prita Ekasari menyatakan, riset merupakan salah satu pilar utama dalam memajukan masyarakat. “Kami memberikan dukungan penuh pada kegiatan ini. Pesan kami, jaga selalu komitmen untuk meraih tujuan yang lebih tinggi. Penghargaan Dien Award ini bukan hanya sekedar penghargaan, tapi merupakan langkah awal untuk membangun ekosistem riset berkualitas di Universitas MH Thamrin,” kata Prita. Langkah ini, lanjutnya, merupakan pembuka pada penelitian yang lebih baik, dan kedepannya juga harus terus memperbaiki diri.

Riska Meianti, Juara Pertama kategori Riset Sosial Humaniora Dr Dien Award 2023, berharap dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat, terutama di daerah lokasi riset. “Semoga riset ini dapat berguna,” ucapnya.

Pendaftaran peserta Dr Dien Award dibuka selama tiga bulan, yakni dimulai dari Juni hingga Agustus 2023 dan berhasil mengumpulkan 75 peserta. Pada tahap administrasi sebanyak 29 peserta gugur dan dilanjutkan dengan 46 peserta terdiri dari Riset Eksakta sebanyak 16 peserta, Riset Sosial Humaniora 21 peserta dan Riset Pascasarjana 9 peserta. Tahapan penilaian dan penjurian “Dr. Dien Award” dimulai dari Penerimaan Proposal Penelitian, dilanjutkan Penilaian Administrasi, lalu Penilaian Reviewer, Pengumuman 10 besar, Presentasi 10 besar dan menentukan pemenang setiap kategori penghargaan.

Adapun daftar lengkap pemenang Dr Dien Award 2023 adalah: Kategori Riset Eksakta Juara 1: Pauji (S1 Teknik Informatika) Juara 2: Difa Dwitia Ramadini Putri (D4 Teknik Elektromedik) Juara 3: Abdullah Assajid (S1 Sistem Informasi) Kategori Riset Sosial Humaniora Juara 1: Riska Meianti (S1 Gizi) Juara 2 Ayatushi Shifa (S1 Keperawatan) Juara 3 Siti Nabilah (S1 Pendidikan Guru Sekolah Dasar) Kategori Riset Pascasarjana Juara 1: I Gusti Ngurah Yoga Usdayana Juara 2: Febrina Astuty Juara 3: Indah Nisita Putri.

Swa.co.id

# Tag