Marketing Trends

OMG Beauty Gelar Parade di Kota Tua Jakarta

Menjelang akhir 2023 dan menyambut pergantian tahun 2024, salah satu brand kecantikan lokal, OMG Beauty menyelenggarakan The First Beauty Color Parade in Town ‘Lip Parade’. Andiny Kismaryanti, Group Head of Customer Marketing OMG, mengatakan, OMG Lip Parade kali ini ingin mengajak konsumen untuk menghadapi resolusi tahun baru dan mengaspirasikan perspektif kecantikan yang akan mereka jelajahi di tahun depan.

Pada kegiatan ini, OMG menghadirkan brand experience journey yang diselenggarakan pada 22 – 24 Desember di Kota Tua Jakarta. OMG yang baru meluncur pada 2021 ini, ingin memanfaatkan momentum akhir tahun ini selain agar brand semakin dikenal dan ingin mengajak para ‘Girl Boss’ sebutan pengguna OMG, agar lebih berani mengekspresikan diri mereka. Adapun, acara ini mengusung tema Break Your Beauty Limit ntuk mengajak agar konsumen berkreasi menembus batasan dan stereotipe yang ada.

“Biasanya ada stereotype tertentu yang harus diikuti, jadi perempuan sering merasa kurang percaya diri. Sebenarnya kita ingin konsumen kita self esteem-nya tinggi dan eksploratif,” ujarnya. Kegiatan ini merupakan hasil kolaborasi bersama Pemerintah DKI Jakarta dan stakeholder lainnya.

Produk OMG dengan 27 pilihan warna, ingin konsumen tidak ragu untuk memilih dan menggunakan warna kesukaannya kapanpun mereka inginkan. “Dengan banyak shade ini, kami ingin mengajak konsumen jika pakai warna merah boleh, mau feeling cute atau nude silakan,” dia menambahkan.

Acara ini digelar selama tiga hari di Taman Fatahillah Kota Tua, Jakarta 22 – 24 Desember 2023. Kota Tua dipilih karena memiliki asimilasi budaya yang baik dan nilai sejarah yang tinggi. Sherly Yuliana, Kepala Bidang Pemasaran dan Atraksi dan PLT Unit Pengelola Kawasan Kota Tua mengatakan harapannya acara seperti ini bisa menambah atraksi jadi semakin banyak, sekaligus menghibur warga yang datang ke Kota Tua.

“Banyak atraksi yang dibuat oleh OMG, sampai ada khusus games juga selain dari edukasi produk kecantikan. Walaupun kawasannya historis, tapi dengan adanya OMG memberikan warna. Karena ada edukasinya, komunitas di Kota Tua yang akhirnya juga bisa belajar dari OMG,” ungkapnya.

Selain di Taman Fatahillah, Lip Parade OMG juga menggunakan plaza-plaza lain yang ada di Kota Tua, seperti Plaza Lada dan Plaza Ketumbar, serta Lorong Pecinan selama Lip Parade OMG ini berlangsung. “Kami melihat ada keselarasan baru, OMG ingin Girl Boss Lebih eksploratif, Kota Tua tepat karena menjadi pusat komunitas yang sangat aktif,” imbuh Andiny.

Editor : Eva Martha Rahayu

Swa.co.id


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved