Enam Perusahaan Portofolio East Ventures Bertengger di Forbes Asia 100 to Watch 2024
East Ventures mengungkapkan enam perusahaan portofolionya telah masuk dalam daftar bergengsi Forbes Asia 100 to Watch 2024. Daftar ini menampilkan startup-startup dan perusahaan kecil paling menjanjikan di kawasan Asia Pasifik yang telah menarik perhatian investor dan mengubah lanskap industri dengan produk dan layanan inovatifnya.
Dengan total investasi lebih dari US$2 miliar, perusahaan-perusahaan ini telah menunjukkan pertumbuhan yang luar biasa dan ketahanan di tengah kesulitan."Kami sangat senang melihat enam perusahaan portofolionya diakui oleh Forbes Asia 100 to Watch 2024," kata Melisa Irene, Partner di East Ventures yang dikutip, Selasa (27/8/2024).
Melisa, pada keterangan tertulisnya, menyampaikan pengakuan itu adalah bukti kerja keras, dedikasi, dan semangat inovatif para pendiri yang luar biasa. "Kami percaya pada memberdayakan pendiri visioner untuk menciptakan dampak yang berarti di industri masing-masing, dan pengakuan ini menegaskan kontribusi yang signifikan. Kami berharap dapat terus memberikan dukungan dan kolaborasi untuk menggerakkan pertumbuhan yang berkelanjutan secara global," ucapnya
Enam perusahaan portofolio East Ventures yang masuk dalam daftar adalah Esqa Cosmetics (merek kosmetik vegan pertama di Indonesia, menawarkan berbagai produk kecantikan dan perawatan kulit online dan offline), Gravel (perusahaan di Jakarta yang menghubungkan pekerja konstruksi dengan pemilik proyek), Lista (aplikasi fintech Filipina yang membantu individu dan usaha kecil mengelola keuangan, melacak pengeluaran, dan menerima skor kredit), dan McEasy (perusahaan teknologi logistik yang memberikan solusi manajemen armada untuk bisnis, termasuk perusahaan minyak dan gas bumi negara dan penyedia logistik).
Kemudian, Mesh Bio (perusahaan healthtech Singapura yang menciptakan "kembaran digital" untuk memprediksi hasil perawatan untuk penyakit kronis) serta SaladStop! Group (rantai makanan sehat dengan yang berada di enam negara, menawarkan berbagai makanan sehat dan jasa katering). Perusahaan-perusahaan ini telah menunjukkan pertumbuhan, inovasi, dan tahan banting di industrinya masing-masing. (*)
.