Suzuki Raih Dua Penghargaan Pos Most Popular Brand 2024 Untuk Mobil Penumpang dan Komersial
PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) kembali mendapatkan pengakuan dari masyarakat dengan meraih dua penghargaan prestisius dalam ajang Jawa Pos 7 Most Popular Brand of The Year. Acara yang diinisiasi oleh Jawa Pos Media Group ini merupakan penghargaan yang melibatkan riset dan survei komprehensif, dengan 19.000 responden dari 20 kota besar yang memberikan penilaian terhadap 378 perusahaan dari 60 kategori bisnis.
Dalam kategori otomotif, Suzuki berhasil menyabet dua penghargaan sekaligus, yakni Most Popular Passenger Cars untuk New XL7 dan Most Popular Commercial Cars untuk New Carry. Jawa Pos menjadikan ajang ini sebagai bentuk apresiasi kepada merek-merek yang telah sukses memasarkan produk-produk mereka di Indonesia.
Harold Donnel, 4W Marketing Director PT Suzuki Indomobil Sales (SIS), mengatakan SIS mengapresiasi kedua penghargaan ini karena ini adalah kali pertama Suzuki mendapatkan pengakuan tersebut. "Ini menjadi barometer kepercayaan dan kepuasan pelanggan, khususnya untuk New XL7 dan New Carry Pick Up," ujar Harold seperti dikutip di Jakarta, Senin (9/9/2024).
Keberhasilan New XL7 dalam kategori Most Popular Passenger Cars didukung oleh desain eksterior yang tangguh, interior modern, serta teknologi terkini yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat Indonesia. SUV dengan kapasitas 7 penumpang ini didesain agar multifungsi dan nyaman untuk meningkatkan pengalaman berkendara sehari-hari. Dibekali dengan mesin K15B dan teknologi Smart Hybrid Vehicle by Suzuki (SHVS), New XL7 juga unggul dalam efisiensi bahan bakar dan ramah lingkungan.
Sementara itu, New Carry, yang dikenal sebagai "Rajanya Pick Up," kembali menunjukkan dominasinya dalam kategori Most Popular Commercial Cars. Kendaraan ini menjadi tulang punggung pengusaha di Indonesia berkat keandalannya dalam mendukung kebutuhan transportasi bisnis. Dengan hampir 300 jaringan outlet dan lebih dari 200 bengkel resmi di seluruh pelosok, New Carry memastikan kemudahan akses layanan bagi para pengusaha di seluruh negeri.
Penghargaan ini didedikasikan kepada pelanggan setia Suzuki, serta seluruh keluarga besar Suzuki Indonesia, termasuk karyawan, jaringan dealer, wiraniaga, dan bengkel resmi. "Suzuki Indonesia berkomitmen untuk terus menghadirkan produk dan layanan berkualitas tinggi yang berfokus pada kebutuhan pelanggan," tutur Harold. (*)