Marketing

Inovasi Dispenser Air Aqua Elektronik dengan Berbagai Fitur

Ilustrasi dispenser air BC Series. (dok. Aqua Elektronik)

Aqua Elektronik sebagai merek multinasional industri peralatan rumah tangga (home appliances), terus berinovasi dengan menghadirkan produk yang dirancang untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari. Salah satu produk unggulan yang diluncurkan adalah dispenser air BC Series yang tidak hanya menawarkan kemudahan penggunaan, tetapi juga dilengkapi dengan teknologi mutakhir.

Dispenser ini menggunakan sistem kompresor terkini yang mampu mendinginkan air dengan cepat. Fitur unggulan lainnya adalah teknologi Odor Free, yang dirancang untuk menjaga kualitas air yang dikonsumsi tetap aman dan bebas dari bau tak sedap. Teknologi ini bekerja dengan memastikan bahwa air yang tersimpan di dalam dispenser tetap bersih dan higienis, bahkan setelah digunakan berulang kali.

Keunggulan lainnya dari dispenser BC Series terletak pada desain area penyaluran air yang lebih luas. Ini memungkinkan air keluar dalam jumlah lebih banyak dan lebih cepat, sehingga pengguna tidak perlu menunggu lama untuk mengisi botol atau gelas.

Selain itu, penggunaan galon bawah pada dispenser ini memberikan kemudahan ekstra bagi konsumen. Fitur ini dirancang untuk mengurangi kerepotan saat mengganti galon air, karena pengguna tidak perlu lagi mengangkat beban berat untuk menempatkannya di atas dispenser.

Tidak hanya itu, Aqua Elektronik juga menawarkan dispenser air dalam berbagai pilihan desain dan ukuran yang dapat disesuaikan dengan dekorasi rumah atau kantor. Misalnya, model minimalis yang ramping dirancang untuk rumah dengan gaya modern.

“Aqua Elektronik memahami bahwa hidrasi penting bagi kesehatan keluarga Indonesia. Untuk itu, kami hadirkan dispenser air yang didesain cocok untuk rumah tangga atau perkantoran,” ujar Meiriano Ullman, Head of Product Planning Aqua Elektronik Indonesia di Jakarta, baru-baru ini.

Sebagai bagian dari Haier Group, Aqua Elektronik telah memperluas jangkauan pasarnya dengan membuka 16 cabang yang mencakup lebih dari 600 dealer dan lebih dari 7.600 toko di seluruh Indonesia. Tak hanya itu, AQUA Elektronik juga mendukung layanan purna jual dengan menyediakan lebih dari 300 service center di seluruh Indonesia. Hal ini sebagai komitmen Aqua Elektronik untuk memberikan pelayanan terbaik bagi konsumennya, memastikan bahwa produknya selalu dalam kondisi optimal dan dapat digunakan dalam jangka waktu yang lama. (*)


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved