Trends

48% Pekerja Indonesia Menghabiskan Waktu Scrolling Pekerjaan dan Jodoh

48% Pekerja Indonesia Menghabiskan Waktu Scrolling Pekerjaan dan Jodoh

SEEK merilis hasil survei mengenai pencarian kerja dan pencarian pasangan hidup alias jodoh dari para pekerja di Asia Tenggara, termasuk Indonesia pada Kamis (14/11/2024). Untuk mendukung hal ini, SEEK berkomitmen berbasis teknologi AI melalui platform Jobstreet by SEEK sehingga lebih efisien mencari pekerjaan yang cocok dalam kampanye #NextMillionJobs.

Hasil menampilkan jika tak hanya soal jodoh yang harus meleati perjuangan untuk mencari pekerjaan yang cocok. Ternyata mencari kecocokan karir sama pula perjuangannya. Ada lebih 3 dari 5 (62%) pekerja Indonesia yang merasa menemukan pekerjaan yang tepat sama sulitnya dengan menemukan jodoh yang tepat. Sementara 25% pekerja Indonesia sudah merasa menemukan pekerjaan yag tepat lebih menantang. Namun 14% pekerja Indonesia sudah merasa menemukan jodoh yang tepat lebih menantang.

Adapun waktu yang diluangkan untuk mencari kerja dan mencari jodoh cenderung seimbang. Kurun waktu enam bulan terakhir, 37% pekerja menghabiskan waktunya di aplikasi pencari. Kemudian 11% pekerja justru meluangkan waktu berselancar di aplikasi kencan. Lalu 48% pekerja menghabiskan waktu yang sama pada kedua aplikasi tersebut.(*)


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved