Management

Diaz Hendropriyono Mundur sebagai Komisaris di M Cash (MCAS), Ada Apa?

Wakil Menteri Lingkungan Hidup RI, Diaz Hendropriyono. Sebelumnya ia menjabat sebagai Komisaris di PT M Cash Integrasi Tbk (MCAS). (Foto : Instagram @diaz.hendropriyono).

Emiten teknologi yang bergerak di bidang distribusi produk digital dan e-commerce, PT M Cash Integrasi Tbk (MCAS) resmi mengumumkan pengunduran diri Diaz FM Hendropriyono dari jabatannya sebagai komisaris perusahaan. Hal itu merujuk pada Peraturan Otoritas Jasa Keuangan (POJK) Nomor 33 tahun 2014 tentang Direksi dan Dewan Komisaris Emiten atau Perusahaan Publik.

“Selanjutnya untuk memenuhi regulasi tersebut, permohonan pengunduran diri dari anggota dewan komisaris, yaitu komisaris, akan diputuskan dalam Rapat Umum Pemegang Saham Perseroan terdekat,” tegas Direktur sekaligus Sekretaris Perusahaan M Cash, Rachel Stephanie dalam keterbukaan informasi Bursa Efek Indonesia (BEI) pada Rabu (20/11/2024).

Perusahaan tidak menjelaskan lebih lanjut dampak pengunduran Diaz di MCAS. Namun, Diaz diketahui pernah diundang ke rumah presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto pada 15 Oktober 2024 lalu. Kehadiran Diaz ke kediaman presiden terpilih itu terjadi di tengah penyusunan kabinet Prabowo-Gibran pada waktu lalu.

Saat ini, Diaz menjabat sebagai Wakil Menteri Lingkungan Hidup sekaligus Wakil Kepala Pengendalian Lingkungan Hidup dalam Kabinet Merah Putih di periode kepemimpinan Indonesia baru. Ia resmi ditunjuk pada 20 Oktober 2024 lalu di Istana Merdeka, Jakarta.

Sebelumnya, Diaz menjabat sebagai komisaris MCAS sejak tahun 2022. Anak dari tokoh intelijen sekaligus mantan ketua Badan Intelijen Negara (BIN) AM Hendropriyono tersebut merupakan lulusan sarjana di Norwich Military University jurusan Manajemen. Ia juga lulus pascasarjana jurusan administrasi bisnis di Hawaii Pacific University dan pascasarjana jurusan administrasi publik di Virginia Tech University dan Lembaga Ketahanan Nasional RI.

Diaz juga pernah menjabat sebagai komisaris di Telkomsel sejak tahun 2015 sampai 2018, serta komisaris di Sicepat Ekspress sejak tahun 2022. Hingga saat ini, ia masih menjabat sebagai komisaris di Pertamina Gas sejak tahun 2021. Ia juga tercatat menjabat sebagai Dewan Pembina Asosiasi eSports Indonesia, PBeSI, dan IeSPA.

Harga saham MCAS menyentuh level tertinggi pada harga Rp5.000 di 3 Januari 2024.Harga saham MCAS sejak awal tahun ini hingga 20 Nevember 2024 (year to date) menjadi Rp1.130,00 atau menyusut sebesar (*)


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved