Capital Market & Investment

MR DIY Siap IPO, Yuk Teropong Prospek Pertumbuhan Bisnisnya!

Gerai MR DIY di salah satu pusat perbelanjaan di Jakarta. (Foto: Ist)

PT Daya Intiguna Yasa atau biasa dikenal dengan brand MR DIY mengumumkan akan segera IPO di Bursa Efek Indonesia (BEI). Manajemen mengumumkan Perusahaan memiliki kinerja keuangan yang positif selama kurun waktu 2021 hingga 2023.

Pendapatan perusahaan pada periode 2021 hingga 2023 mengalami pertumbuhan dengan rerata pertumbuhan tahunan majemuk (CAGR) sebesar 109%, meningkat dari Rp894 miliar menjadi Rp3,9 triliun. Selain itu, laba bersih menunjukkan perubahan signifikan, dari rugi sebesar Rp80 miliar pada 2021 menjadi laba sebesar Rp353 miliar pada 2023.

Peningkatan efektivitas operasional dan strategi ekspansi yang dijalankan perusahaan menghasilkan arus kas yang sehat, meningkat menjadi Rp291 miliar pada akhir 2023, dibandingkan Rp132 miliar pada 2022. Per 30 Juni 2024, Perusahaan telah membukukan pendapatan sebesar Rp3,2 triliun dan laba bersih sebesar Rp534 miliar, dengan posisi arus kas yang kuat sebesar Rp361 miliar.

Berdasarkan data Frost & Sullivan, segmen ritel non-grocery di Indonesia memiliki Total Addressable Market (TAM) sebesar US$18,4 miliar, dengan segmen perlengkapan rumah tangga berkontribusi sebesar US$1,4 miliar. Segmen ritel non-grocery diperkirakan akan tumbuh hingga 8% dalam lima tahun mendatang.

"Segmen ritel non-grocery diperkirakan tumbuh dengan CAGR sebesar 8% pada periode 2023-2028, didorong oleh pertumbuhan ekonomi Indonesia yang positif, populasi yang besar dan terus meningkat, urbanisasi yang semakin pesat, serta peningkatan tingkat pendapatan. Kami berada dalam posisi yang kuat untuk memanfaatkan momentum ini," ujar Edwin Cheah, Presiden Direktur PT Daya Intiguna Yasa di Jakarta, Senin (25/11/2024).

Dengan tingkat penetrasi pasar sebesar 1,9% pada 2023, MR. DIY melihat peluang besar untuk terus memperluas pangsa pasar di segmen ritel non-grocery. “IPO ini bukan hanya tentang pertumbuhan bisnis, tetapi juga tentang menciptakan dampak positif bagi masyarakat Indonesia. Dengan langkah ini, kami optimis MR. D.I.Y. akan terus menjadi mitra yang dapat diandalkan bagi pelanggan, masyarakat, dan pemegang saham,” tutup Edwin.(*)


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved