Automotive

Hemat Belanja Spare Part Asli Suzuki di GJAW

Aksesoris & Suku cadang Suzuki (Foto : PT Suzuki Indomobil Sales)

Suzuki Indonesia tidak hanya fokus pada perawatan kendaraan di Bengkel Resmi, tetapi juga berkomitmen untuk menyediakan spare part asli yang mudah diakses saat Anda membutuhkannya. Kini, belanja suku cadang menjadi lebih hemat di aplikasi di ponsel atau dengan memanfaatkan promo khusus di booth Suzuki di ajang Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW) 2024 di ICE BSD CIty, Serpong pada 22 November hingga 1 Desember 2024.

Christiana Yuwantie, Asisten Kepala Departemen Aftersales PT Suzuki Indomobil Sales (SIS), mengatakan setiap pameran adalah kesempatan bagi pelanggan Suzuki untuk mencari suku cadang atau aksesori asli. "Ini adalah momen yang tepat bagi tim Spare Part untuk menawarkan layanan dan program menarik agar berbelanja menjadi lebih efisien dan menguntungkan," ucap Christiana seperti ditulis swa.co.id pada Kamis (28/11/2024).

Program yang ditawarkan sepanjang pameran bertujuan menunjukkan suku cadang Suzuki terjangkau dan berkualitas. Diskon hingga 25% akan diberikan untuk pembelian Suzuki Genuine Parts (SGP) dan Suzuki Genuine Accessories (SGA), kecuali busi dan oil filter. Selain itu, pelanggan dapat menikmati potongan harga 15% untuk merchandise dan apparel resmi Suzuki selama persediaan masih ada.

Keuntungan menggunakan suku cadang asli memastikan performa kendaraan optimal dan mengurangi kekhawatiran selama berkendara. Spare part original ini memiliki daya tahan lebih baik, yang berarti pengeluaran untuk perawatan bisa lebih hemat.

Suzuki Indonesia telah melengkapi suku cadang asli dengan stiker hologram yang dirancang khusus untuk memudahkan identifikasi keaslian dan mencegah pemalsuan. Penggunaan suku cadang asli sangat dianjurkan demi keselamatan dan umur panjang kendaraan. Stok spare part untuk berbagai model, mulai dari Carry hingga XL7, pun selalu terjamin.

Sebagai bagian dari inovasi digital, Suzuki juga menghadirkan aplikasi mySuzuki untuk mempermudah perawatan kendaraan. Melalui aplikasi ini, pengguna dapat mengatur jadwal perawatan, memesan suku cadang asli, dan mudah mengakses informasi terkait kendaraan.

"Di era digital ini, kami ingin memberikan kenyamanan maksimal kepada pengguna Suzuki dengan layanan berteknologi canggih yang praktis. Aplikasi mySuzuki memungkinkan pelanggan mengelola semua kebutuhan aftersales dalam genggaman tangan. Ini akan memudahkan pemilik Suzuki dalam merawat kendaraannya," jelas Christiana.

GJAW 2024, lanjut Christiana, merupakan kesempatan yang tepat bagi konsumen untuk melihat lebih dekat produk-produk Suzuki dan memanfaatkan berbagai penawaran spesial yang kami hadirkan. Kami berharap kehadiran Suzuki di pameran ini memberikan pengalaman yang menyenangkan dan menguntungkan seluruh pengunjung. (*)


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved