Kapitalisasi Pasar BEI Naik Menjadi Rp12.264 Triliun

Rata-rata volume transaksi harian Bursa Efek Indonesia pada 23—27 Desember 2024 melonjak sebesar 27,15% atau menjadi 24,40 miliar lembar saham dari 19,19 miliar lembar saham pada pekan sebelumnya. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pekan ini turut mengalami peningkatan sebesar 0,75% menjadi berada pada level 7.036,571 dari 6.983,865 poin pada pekan lalu. "Peningkatan turut dialami oleh kapitalisasi pasar yang naik sebesar 0,60% menjadi Rp12.264 triliun dari Rp12.191 triliun pada sepekan sebelumnya," ucap Primadi Kautsar Nurahmad, Sekretaris Perusahaan PT Bursa Efek Indonesia (BEI) pada keterangannya yang ditulis Minggu (29/12/2024).
Namun, rata-rata frekuensi transaksi harian menyusut sebesar 10,48%, menjadi 970 ribu kali transaksi dari 1,08 juta kali transaksi pada pekan lalu. "Selama sepekan itu, rata-rata nilai transaksi harian turun sebesar 13,13% menjadi Rp10,64 triliun dari Rp12,25 triliun pada pekan sebelumnya," ucap Kautsar. Investor asing investor asing mencatatkan nilai beli bersih Rp15,97 triliun sepanjang tahun 2024. (*)