Bank Mandiri Tunjuk Corporate Secretary Baru, Siapa Dia?

Bank Mandiri Tunjuk Corporate Secretary Baru, Siapa Dia?
Ilustrasi gedung perkantoran Mandiri Sekuritas. Foto Mandiri Sekuritas.

Bank Mandiri menunjuk M. Ashidiq Iswara sebagai Corporate Secretary pada Jumat (3/1/2025). Ashidiq sebelumnya menjabat sebagai Regional Chief Executive Officer (RCEO) Region I/Sumatera 1 Bank Mandiri. Adapun penunjukkan posisi Corporate Secretary terbaru karena menggantikan Teuku Ali Usman yang telah memasuki masa purnabakti.

SEVP Corporate Relations Bank Mandiri, M. Wisnu Trihanggodo, menuturkan keberlanjutan tongkat estafet kepemimpinan organisasi di Bank Mandiri yang terus berjalan seiring cepatnya perkembangan industri keuangan di Tanah Air.

“Fungsi Corporate Secretary akan semakin strategis sebagai penghubung antara perusahaan dengan stakeholder, sekaligus menjadi juru bicara resmi perseroan,” tuturnya dalam siaran pers, Jumat (3/1/2025).

Mulai berkiprah di Bank Mandiri sejak 2004, Ashidiq lama menggeluti karir di bidang treasury termasuk menjadi Treasury Manager di Cayman Island. Sebelum menjadi RCEO Region I/Sumatera 1 pada 2024, Ashidiq pernah menduduki posisi sebagai RCEO Region X/Sulawesi dan Maluku. (*)

# Tag