Pertamina NRE Raih Skor Global Dari Aspek ESG

Pertamina NRE Raih Skor Global Dari Aspek ESG
Pertamina Geothermal Energy,

Pertamina New & Renewable Energy (Pertamina NRE), anak perusahaan PT Pertamina (Persero) di bidang pengembangan energi baru terbarukan (EBT), mendapat skor BBB untuk ESG yang penilaiannya dilakukan oleh MSCI, lembaga pemeringkat ESG global.

“Kami menganggap bahwa praktik bisnis yang berkelanjutan sebagai salah satu prioritas. Pelaksanakan penilaian ESG oleh lembaga pemeringkat global membuktikan bahwa bagi Pertamina NRE keberlanjutan bukan sekedar mengikuti tren dan kami serius dan berkomitmen tinggi untuk mengimplementasikannya secara menyeluruh,” ucap Corporate Secretary Pertamina NRE, Dicky Septriadi pada keterangannya seperti dikutip Kamis (9/1/2025).

Skor BBB ini menunjukkan bahwa Pertamina NRE mampu mengelola risiko dan peluang ESG khususnya di sub-industri ketenagalistrikan berbasis energi terbarukan. Penilaian yang dilakukan oleh MSCI menggunakan berbagai indikator kunci untuk menilai kinerja perusahaan dalam aspek lingkungan, sosial, dan tata kelola dan membandingkannya dengan perusahaan serupa di sub-industri tersebut. (*)

# Tag