Indo Premier Investment Management Luncurkan Reksa Dana ETF (XRDN), Dana Kelolaan Tembus Rp516,88 Miliar

Indo Premier Investment Management Luncurkan Reksa Dana ETF (XRDN), Dana Kelolaan Tembus Rp516,88 Miliar
Direktur Indo Premier Investment Management, Noviono Darmosusilo menyampaikan pidato sambutan saat peluncuran reksa dana exchange traded-fund (ETF) bernama Reksa Dana Indo ETF RDN Kas Bertumbuh (XRDN) di Bursa Efek Indonesia (BEI), Jakarta, pada Senin (29/12/2025). Tangkapan layar: Nadia K. Putri/SWA

PT Indo Premier Investment Management (IPIM) resmi meluncurkan produk reksa dana exchange-traded fund (ETF) bernama Reksa Dana Indo ETF RDN Kas Bertumbuh (XRDN) di Bursa Efek Indonesia (BEI), Jakarta, pada Senin (29/12/2025). Pada debut perdagangannya, total dana kelolaan (AUM) menembus Rp516,88 miliar.

“XRDN dirancang untuk memberikan manfaat optimal melalui investasi pada instrumen pasar uang dan giro, dengan volatilitas rendah, likuiditas tinggi, serta transparansi yang kuat,” jelas Direktur Indo Premier Investment Management, Noviono Darmosusilo, dalam tayangan langsung kanal YouTube BEI pagi ini.

Direktur Penilaian BEI, I Gede Nyoman Yetna, menjelaskan bahwa ETF XRDN menjadi produk ETF pasar uang ke-46 yang tercatat di bursa. Nyoman berharap, semakin banyak instrumen pasar modal yang tercatat di bursa akan menarik minat masyarakat untuk berinvestasi.

“BEI berharap Reksa Dana Indo ETF RDN Kas Bertumbuh yang tercatat pada hari ini dapat memberikan pengalaman menarik bagi investor melalui performa yang sesuai ekspektasi dari investor, likuiditas yang memadai, dan return yang menarik dalam jangka panjang,” jelas Nyoman.

Reksa Dana Indo ETF RDN Kas Bertumbuh (XRDN) memiliki jumlah minimum unit penyertaan 10 juta unit, dengan jumlah maksimum 100 miliar unit. Nilai aktiva bersih (NAB) awal ditetapkan Rp100 per unit, dengan total unit penyertaan awal sebanyak 5.168.800.000 unit.

Indo Premier Investment Management menggandeng Deutsche Bank AG, Cabang Jakarta, sebagai bank kustodian, dengan dealer partisipan PT Indo Premier Sekuritas.

Mengacu pada aplikasi IDX Mobile per pukul 15.47 WIB, harga XRDN menguat 1% ke Rp101 dari Rp100. XRDN membukukan kapitalisasi pasar Rp522 miliar, dengan volume transaksi 47.400 unit. Reksa dana ini diperdagangkan 22 kali, dengan nilai transaksi Rp4,78 juta. (*)

# Tag